Setelah jeda selama satu pekan, akhirnya Spoiler One Piece 1065 kembali muncul pada pekan ini. Seperti yang kita ketahui, dalam chapter sebelumnya kita melihat pertarungan lanjutan dari dua bajak laut besar yaitu Blackbeard dan juga Trafalgar Law. Mereka berdua sebelumnya bertarung setelah Blackbeard menyerang Law di tengah lautan. Namun, One Piece 1065 tidak memperlihatkan kelanjutannya.

Yang juga tidak kalah menarik adalah bagaimana Luffy, Jinbe, Chopper, dan Bonney berubah menjadi sosok anak kecil dan juga orang tua. Hal tersebut terjadi secara tidak sengaja akibat sisi emosi Bonney yang merubah mereka. Namun, hal itu berhasil membuat Pacifista Kuma tidak lagi mengejar mereka. Di sisi lain, kita juga menemukan sebuah fakta mengejutkan tentang Kuma. Lalu, apa yang terjadi di One Piece 1065?

Bocoran One Piece 1065

One Piece 1065 sendiri memiliki judul yaitu “Six Vegapunk” atau “Enam Vegapunk.” Terdapat halaman sampul berwarna yang khusus didedikasikan untuk One Piece Film: Red di awalnya. Ada kurang lebih empat poin penting yang muncul dalam bocoran chapter ini. Poin pertama adalah setelah kelompok Topi Jerami lainnya mendapatkan pakaian yang sesuai, Sanji dan yang lain pun harus menghadapi masalah besar.

Mereka ternyata harus berhadapan dengan salah satu Seraphim, yang mana Seraphim yang mereka hadapi berbentuk seperti sosok Jinbe. Kemudian, dalam poin kedua terungkap bahwa ada tiga satelit Vegapunk lainnya yang akhirnya muncul. Mereka adalah Edison, Pythagoras, dan York. Yang menarik adalah adalah York merupakan satelit Vegapunk yang khusus untuk makan demi Vegapunk lainnya.

Poin selanjutnya adalah ternyata pulau Egghead bukanlah pulau masa depan seperti yang selama ini kita ketahui. Menurut informasinya, Egghead justru adalah pulau dari masa lalu. Mengapa? Karena, semua teknologi yang muncul di pulau tersebut mirip dengan teknologi canggih yang dimiliki oleh Kerajaan Kuno. Di akhir chapter One Piece 1065, kelompok Luffy menemukan sesuatu yang mengejutkan.

Mereka ternyata menemukan beberapa robot kuno yang sudah tidak lagi terpakai. Kabar baiknya adalah tidak ada jeda mingguan untuk pekan depan. Artinya, jadwal perilisan untuk One Piece 1066 akan berjalan seperti biasa. Kemungkinan, bocoran untuk One Piece 1066 akan muncul pada 8 November mendatang. Dan untuk versi terjemahan resminya akan rilis pada 14 November 2022.

Spekulasi

Dari beberapa poin awal bocoran One Piece 1065, ada beberapa hal yang menarik yang muncul dalam chapternya. Pertama, bagaimana York merupakan satelit Vegapunk yang bertugas untuk makan dan menjadi penyuplai tenaga dari hasil makan tersebut kepada yang lain. Hal ini seolah mengonfirmasi skema atau diagram yang Rob Lucci hadirkan di chapter 1062.

Artinya, Vegapunk yang asli mengendalikan enam Vegapunk lainnya. Atau secara khusus Vegapunk yang asli terhubung degan keenam Vegapunk tersebut, yang mana inilah alasan York menjadi satelit Vegapunk yang bertugas untuk makan. Kedua, fakta bahwa teknologi canggih yang ada ternyata mirip dengan apa yang muncul pada era Kerajaan Kuno. Hal ini seolah mengonfirmasi spekulasi sebelumnya.

Sudah sejak lama para fans menduga bahwa Kerajaan Kuno adalah kerajaan yang sangat maju dan modern. Teknologi mereka sangat jauh berkembang dan bahkan hampir tidak ada yang bisa mengalahkan mereka. Ketakutan dan kekhawatiran kerajaan lain akan teknologi Kerajaan Kuno inilah yang akhirnya membuat mereka menyerang dan menghancurkan Kerajaan Kuno.

Dan dari poin-poin yang tampil di Spoiler One Piece 1065, sepertinya spekulasi tersebut mulai terbukti. Bagaimana Luffy menemukan robot kuno di akhir chapter bisa jadi salah satunya. Hal ini pun seolah memunculkan pertanyaan besar lainnya, seperti apa sebenarnya kehidupan pada masa lalu? Dari mana Kerajaan Kuno bisa mendapatkan teknologi canggih tersebut? Bagaimana mereka bisa memiliki semuanya? Kita nantikan saja kelanjutan ceritanya pada chapter yang akan datang ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.