Chapter 1059 kemarin dalam seri manga One Piece menghadirkan fakta mengejutkan terkait sosok Boa Hancock dan juga Blackbeard. Seperti yang kita lihat di chapter sebelumnya, setelah sistem Shichibukai berhasil Pemerintah Dunia bubarkan maka para mantan Shichibukai pun bersiap menghadapi serbuan angkatan laut. Dan hal ini pun kemudian terjadi dalam chapter 1059.

Mereka mengerahkan senjata terkuat mereka yang tidak lain adalah model terbaru dari Pacifista, yaitu Seraphim. Namun, kejutan kemudian muncul di mana ternyata yang mengincar sosok Hancock ternyata bukan hanya pihak angkatan laut, melainkan juga sosok Blackbeard. Dia ternyata mengincar buah iblis Mero Mero no Mi milik Hancock, yang akan menjadikannya buah iblis ketiga Blackbeard.

One Piece: Bagaimana Nasib Boa Hancock?

Hal ini tentunya dirasa sangat aneh karena rasanya tidak ada alasan bagi Blackbeard untuk mengincar buah iblis tersebut, kecuali jika buah iblis tersebut sangat spesial. Seperti yang kita ketahui, Blackbeard sering berburu atau mengincar berbagai buah iblis yang sangat spesial dan langka. Hal ini merupakan upayanya untuk bisa menjadi sosok paling kuat di dunia.

Sejauh ini, Mero Mero no Mi belum memperlihatkan kekuatan yang spesial meskipun faktanya ini merupakan buah iblis yang kuat. Namun, bisa jadi sebenarnya Oda menyembunyikan sesuatu yang sangat luar biasa dari buah iblis ini tanpa kita ketahui. Bahkan, mungkin buah iblis ini juga menjadi salah satu kekuata besar di dunia One Piece.

Kekuatan Mero Mero No Mi

Untuk bisa mengetahui mengapa buah iblis ini spesial, kita perlu melihat kekuatan yang dimilikinya. Buah iblis ini pertama kali muncul dalam arc Amazon Lily, ketika Hancock bertemu dengan wakil admiral Momonga. Dalam waktu sekejap, Hancock berhasil mengubah hampir semua pasukan Momonga menjadi batu. Sedangkan, sang wakil admiral sendiri harus melukai dirinya untuk menghindari efek buah iblisnya.

Kemudian, kita pun mendapatkan penjelasan bahwa terlepas dari laki-laki atau pun perempuan mereka yang tergila-gila pada sosok Hancock akan terkena efek buah iblisnya. Dan hanya Hancock yang mampu untuk mengembalikan mereka seperti semula. Hancock juga memiliki kekuatan dahsyat lainnya yang membuat dia berbahaya. Misalnya Slave Arrow dan Pistol Kiss.

Berdasarkan hal tersebut, rasanya jelas mengapa kemudian Mero Mero no Mi merupakan salah satu buah iblis yang istimewa dan luar biasa. Blackbeard sendiri mengatakan bahwa Hancock bisa saja merubahnya menjadi batu, yang mana hal itu membuatnya harus segera membuat Hancock tidak berdaya. Namun, mungkin ada sesuatu yang jauh lebih berbahaya dari buah iblis ini yang tidak kita ketahui.

Nama Asli Mero Mero No Mi

Buah iblis Mero Mero awalnya Oda perkenalkan sebagai buah iblis berjenis Paramecia, dan sejauh ini memang Oda sudah memperlihatkan tersebut. Namun, rasanya cukup aneh ketika para kaum naga langit memberikan buah iblis berjenis Zoan kepada dua saudarinya yang lain, sedangkan hanya Hancock yang memiliki buah iblis berjenis Paramecia.

Yang kemudian menjadi pertanyaannya adalah mengapa Blackbeard menginginkan buah iblis yang dia sendiri tidak bisa gunakan karena penampilannya? Yang juga menarik adalah bagaimana Blackbeard sudah mengincar buah iblis tersebut sejak lama. Artinya, ada sesuatu hal yang menarik tersembunyi dari buah iblis ini. Spekulasi yang beredar adalah Mero Mero no Mi mungkin bukanlah nama asli dari buah iblisnya.

Spoiler One Piece 1057, Boa Hancock Kalah, Amazon Lily Hancur! - jabarekspres.com

Spekulasinya menyebutkan bahwa kemungkinan nama asli buah iblisnya adalah Hito Hito no Mi, Model: Medusa. Hal ini tentunya akan sesuai dengan spekulasi bahwa buah iblis tersebut spesial, seperti halnya buah iblis Nika milik Luffy. Itu artinya buah iblis tersebut bukanlah Paramecia, melainkan Mythical Zoan. Dan spekulasi ini rasanya cukup masuk akal setelah kita melihat apa yang terjadi kepada buah iblis Luffy.

Hal ini juga bisa menjelaskan mengapa Blackbeard mengincar buah iblis tersebut, karena sejauh ini dia belum memiliki satu jenis terakhir yaitu Zoan. Kekuatan aslinya sendiri akan terlihat saat Blackbeard berhasil membangkitkan kekuatan buah iblisnya, yang mana hal ini tentunya patut untuk kita tunggu. Bagaimana menurut kalian Geeks, apakah kalian setuju dengan hal ini?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.