Dune adalah film bergenre scifi yang diadaptasi dari novel legendaris berjudul sama karya Frank Herbert. Tayang perdana pada tahun 2021 lalu, film dengan anggaran yang mencapai 2,3 triliun rupiah ini digarap oleh sutradara Denis Villeneuve yang juga terlibat dalam penulisan naskahnya bersama Jon Spaihts dan Eric Roth. Meskipun dirilis pada era pandemi COVID-19, tetapi filmnya bisa dibilang cukup berhasil, di mana hal tersebut ditandai dengan pengumuman bahwa sekuelnya dipastikan akan segera digarap.

Mempunyai judul resmi Dune: Part Two, sekuel filmnya sendiri dipastikan akan melanjutkan kisah petualangan Paul Atreides (Timothée Chalamet) di planet Arrakis alias Dune yang sangat dipenuhi dengan Spice Melange. Setelah klan Atreides-nya diceritakan dibantai di film pertamanya oleh klan Harkonnen, atas perintah dari penguasa Imperium galaksi, di sekuelnya nanti sepertinya Paul bersama ibunya yang bernama Lady Jessica (Rebecca Ferguson) harus bisa membaur dengan suku asli Arrakis yang disebut Fremen.

Dan sekarang, setelah sempat tidak terdengar kabar, akhirnya sang sutradara Denis Villeneuve kembali muncul ke publik untuk memberikan kabar gembira terkait Dune: Part Two kepada para penggemar setianya. Dalam sesi wawancara terbarunya dengan Collider, ketika ditanya mengenai perkembangan sekuel Dune, Villeneuve mengonfirmasi bahwa naskah sekuelnya telah rampung dan saat ini dia bersama tim kreatifnya tengah bersiap untuk segera memulai produksi Dune: Part Two.

“Secara keseluruhan, skenarionya bisa dibilang sudah hampir selesai, tetapi sejauh ini bisa dibilang kami masih mengerjakannya,” kata Villeneuve. “Itu akan terus kami kerjakan sampai filmnya benar-benar selesai, tetapi saya cukup dengan hal itu. Naskahnya sudah berada di tangan saya. Dan saat ini kami tengah mempersiapkan [produksi] semuanya.” Meskipun Villeneuve tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai kapan produksi Dune: Part Two, tetapi cukup jelas bahwa tahap penggembangannya sudah hampir selesai.

Dan dengan pengumuman langsung dari Villeneuve ini, bisa dibilang proses pengerjaan filmnya cukup berjalan lancar dan terus bergerak maju dengan beberapa kabar pembaruan. Beberapa waktu lalu saja, kabarnya aktris Florence Pugh tengah melakukan negosiasi untuk terlibat dalam film sekuelnya sebagai putri dari penguasa Imperium bernama Irulan. Kita ikuti saja terus perkembangan filmnya ya, Geeks. Jika tidak ada halangan, film Dune: Part Two sendiri akan tayang di bioksop pada 20 Oktober 2023.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.