Avatar adalah film bergenre scifi dan aksi karya sutradara James Cameron yang dirilis pada tahun 2009 silam. Pada saat itu, selain sukses di bioskop, filmnya dianggap visioner karena berhasil menggabungkan aktor asli dengan teknologi CGI yang sangat canggih. Kisah filmnya sendiri bercerita tentang pertempuran antara penduduk asli Planet Pandora yang disebut Na’vi melawan penjajah manusia yang mencoba menguasai sumber daya alamnya dengan menggunakan berbagai teknologi canggih dari Bumi.

Kesuksesan film pertamanya pada akhirnya membuat para penggemar ingin melihat kelanjutan kisah di Planet Pandora, di mana harapan tersebut didengar oleh Cameron yang langsung menggarap sekuel Avatar 2 dan Avatar 3 sekaligus. Tidak berhenti sampai disitu saja, Cameron berharap film kedua dan ketiganya nanti sama-sama bisa berhasil di seluruh dunia, sehingga dapat membuka jalan bagi film Avatar 4 dan Avatar 5. Sayangnya, karena pandemi COVID-19, jadwal rilis film Avatar 2 telah ditunda beberapa kali, di mana hal tersebut pastinya akan sangat berpengaruh pada film Avatar 3, 4, dan 5.

Diumumkan sejak tahun 2016, sejauh ini film Avatar 2 dijadwalkan untuk tayang di bioskop pada 16 Desember 2022. Sementara penggemar merasa khawatir filmnya ditunda lagi, baru-baru ini, The Hollywood Reporter bertanya langsung kepada presiden 20th Century Studios Steve Asbell apakah film sekuel Avatar akan tetap dirilis sesuai jadwal. Asbell menjelaskan bahwa filmnya akan tetap dirilis sesuai jadwal, sekaligus menjanjikan bahwa film yang digarap oleh Cameron tersebut akan sangat mindblowing.

“Ya, tentu saja. Pastinya itu [Avatar 2] akan membuat semua orang terkejut. Kalian tidak akan siap dengan apa yang sedang dilakukan oleh Jim [Cameron],” kata Asbell. Apa yang dikatakan oleh Asbell sebenarnya tidak terlalu melebih-lebihkan, mengingat Cameron sendiri merupakan sutradara veteran yang sudah cukup sering membuat penonton sangat terhibur dengan filmnya, khususnya dengan film legendaris seperti The Terminator (1984), Aliens (1986), Terminator 2: Judgment Day (1991), dan Titanic (1997).

Dengan jadwal rilis yang dipastikan langsung oleh presiden presiden 20th Century Studios ini, artinya penggemar akan segera bisa menyaksikan film sekuel Avatar pada akhir tahun 2022 ini, dan melihat apa yang terjadi pada suku Na’vy dan manusia setelah sekian tahun berlalu. Jika tidak ada halangan dan filmnya Avatar 2 berhasil dirilis pada 16 Desember nanti, sekuel Avatar 3, 4, dan 5 diharapkan bisa tetap dirilis sesuai jadwal juga, yaitu berturut-turut pada tahun 2024, 2026, dan 2028.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.