Cerita terbaru dari Tokyo Revengers kembali pada minggu ini di mana kita melihat aksi dari Kawaragi Senju. Di chapter sebelumnya, kita melihat bagaimana dua sosok legendaris dari kelompok Brahman, Benkei dan Wakasa, berhasil dibuat takluk oleh Terano South dengan kekuatannya yang sangat dahsyat. Dalam momen kilas balik masa lalunya diperlihatkan seberapa mengerikan sosok South.

Ternyata dia tidak kalah mengerikan dari Benkei dan Wakasa. South sedari kecil sudah menjadi seorang pembunuh dan kriminal. Dia tumbuh di lingkungan mengerikan di Favela, Brazil. Sampai kemudian dia kembali ke Jepang dan kemudian membentuk geng Rokuhara Tandai. Melihat kedua anggota legendarisnya tumbang, Kawaragi Senju pun akhirnya maju menantang South.

Lalu, apa yang terjadi di chapter 229? Chapternya sendiri dibuka dengan momen yang memperlihatkan situasi pertarungan. Semua anggota dari ketiga geng nampak kelelahan dan terluka. Sanzu juga terlihat kelelahan dalam pertarungan melawan Ran Haitani. Di sisi lain, kita melihat bagaimana Kakucho muncul di hadapan Mikey. Dan Kakucho pun mengatakan sesuatu yang diluar dugaan.

ImageDia mengatakan bahwa sesuatu yang jarang terjadi saat Mikey menunggu dan melihat situasi terlebih dahulu. Dan Kakucho pun mengatakan bahwa dia sangat ingin menghajar Mikey, meskipun hanya satu kali. Mikey pun menjawab bahwa dia sebenarnya sedang menunggu. Namun, masih belum diketahui apa yang sedang ditunggu oleh Mikey. Kemudian kita pun melihat pertarungan antara Senju dan South.

Ketika Senju menantang South untuk bertarung, Takeomi beralasan bahwa Senju tidak akan mampu bertarung dengannya. Takeomi juga beralasan bahwa Senju tidak akan bisa menang melawan South, dan memintanya untuk mundur dan menyerahkan urusan South kepada dia dan juga Benkei serta Wakasa. Namun, jawaban dari Senju sendiri membuat Takeomi terdiam.

Senju mengatakan bahwa jika dia bisa, dia tidak ingin pertarungan besar ini terjadi. Ternyata selama ini Senju menahan diri terhadap semua “tekanan” yang diberikan Takeomi. Takeomi seolah-olah yang menjadi pemimpin dari geng Brahman, di mana semua pola pikirnya harus bisa dipenuhi. Namun, Senju kemudian membuktikan bahwa semua ucapan Takeomi salah.

ImageImage

South mungkin memiliki tenaga dan kekuatan yang besar, tetapi Senju pun ternyata memiliki kemampuan yang bisa menandingi serangan South. Dia memiliki kelincahan gerak, di mana Senju mampu menangkis pukulan South. Dan disaat bersamaan, Senju mampu melakukan serangan dahsyat lainnya yang membuat pada akhirnya South pun tumbang di tangan Senju.

Inilah kekuatan Kawaragi Senju yang sebenarnya, yang selama ini belum diperlihatkan di chapternya. Dan di akhir panelnya sendiri Senju menegaskan bahwa pemimpina dari geng Brahman adalah dirinya dan bukan Takeomi. Menarik tentunya melihat bagaimana kelanjutan hubungan antara Senju dan Takeomi, yang memang diketahui sudah berubah semenjak Takeomi lebih mementingkan kekuasaan.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.