Selama ini, para fans menduga bahwa Naruto yang akan tewas dan Kurama akan jatuh ke tangan karakter lainnya. Hal ini diketahui melalui chapter 52 dimana Kurama mengatakan bahwa teknik yang akan mereka gunakan – Baryon Mode – akan mengancam nyawanya. Dan Naruto sendiri tidak peduli dengan hal itu, asalkan Isshiki bisa dikalahkan dan dunia kembali aman.

Namun, kejutan besar kemudian muncul di chapter terbaru Boruto: Naruto Next Generation dimana ternyata fakta baru muncul bahwa yang sebenarnya tewas bukanlah Naruto melainkan Kurama. Dalam chapter 55 kemarin kita mendapatkan penjelasan bahwa Baryon Mode sebenarnya bukanlah tentang pengorbanan Naruto, melainkan tentang pengorbanan Kurama.

Kurama sendiri akhirnya tewas untuk selamanya. Hal inilah yang membuat sebagian fans penasaran apakah kemudian Kurama bisa kembali dibangkitkan. Pasalnya, ada beberapa hal yang membuat para fans berpikiran seperti itu. Pertama, Kurama sendiri “terbuat” dari chakra alam. Artinya ketika ada sesuatu terhadap mereka, seperti tewas atau hal lainnya, mereka tidak akan benar-benar tewas.

Readnaruto.com

Mereka akan menjadi makhluk lain yang kemudian akan kembali menyatu, dan kembali menjadi sosok Tailed Beasts tersebut. Hal ini bisa dilihat dari monster berekor tiga, Isobu atau Sanbi. Dulu, monster ini harus tewas setelah Rin mengetahui rencana dari Kirigakure. Tapi, kemudian monster ini kembali dibangkitkan dan menjadi milik Yagura, Mizukage keempat.

Sama seperti halnya Naruto dan Kurama, Yagura berhasil menjalin harmoni yang baik dengan Isobu. Kushina sendiri pernah mengatakan bahwa kematian Bijuu hanyalah sementara. Hal ini diketahui saat dia berencana membawa serta Kurama dalam kematiannya, sehingga hal itu memberikan waktu pada Minato menangani amukan Kurama. Kemudian Tsunade juga pernah mengatakan bahwa Bijuu adalah makhluk yang abadi.

Jadi, apakah Kurama bisa kembali? Jika melihat dari penjelasan Kurama sendiri di chapter 55 kemarin, dan melihat adanya perbedaan kasus dengan Isobu, sepertinya Kurama memang tidak akan pernah bisa bangkit kembali. Pasalnya, Kurama sendiri yang mengatakan bahwa Baryon Mode meruapakan sebuah teknik yang menggunakan seluruhnya kekuatan dari Kurama. Artinya chakra Naruto tidak pernah terpakai dalam Baryon Mode tersebut.

Quora.com

Bukankah Kurama memiliki suplai chakra yang banyak? Mungkin, Baryon Mode adalah semacam self-destruct atau mode penghancuran diri sendiri yang dimiliki oleh Kurama yang mana ketika digunakan maka bayarannya adalah nyawanya. Itulah mungkin alasan mengapa Kurama tidak bisa kembali bangkit, karena semua chakra dan kekuatan dalam dirinya sudah digunakan untuk mode tersebut.

Apakah para bijuu ini mirip seperti manusia, yang mana semakin tua maka kekuatannya semakin melemah? Bisa jadi. Mungkin Masashi Kishimoto bisa memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai hal ini di chapter yang akan datang. Namun, ada kemungkinan lainnya yang bisa terjadi. Bukan tidak mungkin juga Kurama bisa kembali hidup, meskipun itu artinya Masashi Kishimoto mencoba untuk bermain-main dengan para fans.

Kishimoto tentunya memiliki kendali terhadap hal ini, dan ada pro dan kontra bila hal itu terjadi. Kembalinya Kurama mungkin akan disambut positif oleh para fans, yang mana Kurama sudah menjadi salah satu karakter penting dalam serinya. Namun, hal ini juga akan merusak momen dan juga emosi yang muncul saat Kurama diperlihatkan tewas di chapter 55 kemarin. Kita nantikan saja ya Geeks apakah yang akan terjadi kepada Kurama di masa yang akan datang, apakah dia akan dibangkitkan kembali atau memang sudah tidak bisa lagi diselamatkan. (Featured Image: harianpijar.com)

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.