Franchise Star Wars sepertinya sedang mencoba berbagai hal baru untuk masa depan franchisenya. Dalam acara Disney Investor Day 2020 kemarin, pemimpin dari Lucasfilm, Kathleen Kennedy, mengumumkan bahwa mereka akan merilis sebuah seri antologi, Star Wars: Visions, yang akan ditayangkan di Disney Plus. Yang menarik adalah seri ini akan tampil dalam versi anime.

Belum diketahui informasi lainnya terkait dengan seri anime ini, dan belum diketahui juga kapan jadwal perilisan perdananya. Ini akan menjadi seri anime Star Wars pertama dari franchisenya. Mengingat bahwa Star Wars juga banyak terinspirasi dari berbagai film dan budaya Jepang, juga kesuksesan dari proyek seperti The Animatrix, rasanya tidak heran jika pada akhirnya mereka menggunakan format anime untuk serinya. Namun, sebelum Geeks mengikuti serinya ada beberapa manga Star Wars yang bisa dibaca sebagai referensi serinya.

Trilogi Pertama dan Phantom Menace

Di akhir era 90an, trilogi awal dari Star Wars sempat diadaptasi dalam format manga, dan hal ini juga kemudian diterapkan kepada film The Phantom Menace. Karena adaptasi manga ini benar-benar mewakili dari masing-masing film, maka ceritanya sendiri sangat mirip dengan apa yang ditampilkan di filmnya, namun tentunya ada beberapa detail kecil yang membedakan antara manga dan film layar lebar.  Yang paling jelas terlihat adalah ekspresi dari para karakternya. Salah satu pencapaian terbesar dari seri manga Star Wars ini adalah mendapatkan penghargaan Eisner Award untuk manga A New Hope karya dari Hisao Tamaki.

Star Wars Manga: Black dan Star Wars Manga: Silver

Dua volume manga ini dipublikasikan oleh Tokyopop pada 2005, dan berisi berbagai cerita pendek yang menarik. Semua cerita dalam manga ini dianggap non-canon, tapi ceritanya sendiri mengeksplor beberapa narasi yang cukup menarik untuk diikuti. Salah satu ceritanya menghadirkan kisah tentang Jendra Grievous yang mengejar para Jedi, sementara cerita lainnya berfokus pada pandangan Darth Vader tepat sebelum dia mengkhianati sang Emperor di Return of the Jedi.

Cerita lainnya juga berfokus pada andorid C-3PO yang menyadari siapa sosok penciptanya setelah ingatannya dihapus, sementara R2-D2 menantang Vader dalam sebuah duel lightsaber. Dan yang paling menarik dari manganya adalah ketika Vader, setelah berhasil selamat dalam Battle of Yavin, kemudian mencoba untuk mencari siapa sosok yang berusaha menghancurkan Death Star, sambil juga dia melatih murid rahasianya.

Lost Stars

Lost Stars adalah sebuah adaptasi manga dari novel dengan nama yang sama karya Claudia Grey. Manga adaptasi berjumlah tiga volume ini mengeksplor cerita diantara rentang waktu 11 BBY dan 5 ABY, berfokus pada sosok dua pemuda, Thane Kyrell dan Ciene Ree, saat mereka masuk Imperial Academy bersama-sama. Seiring berjalannya waktu Thane menyadari betapa mengerikannnya Empire untuk mempertahankan kekuasaan mereka, yang mana akhirnya Thane justru berpihak kepada pasukan Rebellion.

Di sisi lain, Ciene, yang tumbuh bersama Thane, dipaksa harus memilih antara kesetiaannya kepada Empire atau memilih temannya yang sudah bergabung dengan pihak Rebellion. Baik novel maupun manganya sendiri benar-benar sangat menarik, yang mana konflik yang terjadi benar-benar terasa sangat dekat bagi para pecinta franchise Star Wars.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.