Jaws: The Revenge

Jaws merupakan salah satu film yang paling populer di dunia. Kepopuleran film ini bahkan membuat salah satu taman bermain membangun sebuah wahana berdasarkan film ini. mengapa Jaws begitu populer? Ceritanya klasik, simpel, penuh dengan ketagangan pertarungan antara manusia dan hiu, brutal, menakutkan, dan masih banyak hal positif lainnya.

Jaws 2 bisa dibilang cukup sukses, meskipun tidak sesukses film pertama. Jaws 3 merupakan awal mula bencana sampai kemudian film Jaws: The Revenge dirilis dan menggeser posisi Jaws 3 sebagai seri Jaws terburuk. Yang paling banyak dikeluhkan dari film tersebut adalah buruknya kualitas efek dari filmnya, dan plot yang dianggap kurang menarik. Sama seperti film lainnya di daftar ini, seharusnya film Jaws: The Revenge tidak perlu dibuat.

Die Hard 4.0 (dan A Good Day To Die Hard)

Die Hard merupakan salah satu film aksi terbaik yang pernah dibuat. Penampilan Bruce Willis yang memerankan karakter John McCLane benar-benar sangat luar biasa. Film sekuel lainnya yaitu Die Hard 2 dan Die Hard with a Vengeance cukup sukses dan mampu mengikuti keberhasilan dari film pertamanya, yang sangat sukses bahkan sampai saat ini.

Sayangnya, film-film selanjutnya dari franchise Die Hard ini kurang begitu sukses di pasaran. Lelah dengan berbagai aksi yang dilakukan John McClane, dan perkembangan karakter yang justru ke arah negatif, menjadikan film Die Hard 4.0 dan A Good Day to Die Hard gagal jika dibandingkan dengan film sekuel Die Hard sebelumnya.

Home Alone 3 dan 4

Tidak ada Macaulay Culkin, tidak ada Joe Pesci, dan tidak ada Daniel Stern. Dibandingkan dengan sekuel, film Home Alone 3 dan 4 lebih terasa seperti remake dari dua film pertama, dengan segala after taste yang sangat buruk. Bisa dibilang dua film terakhir Home Alone tersebut sangat flat dan hambar dari segi cerita. Yang menyedihkannya lagi adalah John Hughes, penulis dari seri awal Home Alone, adalah penulis untuk film ketiga.

Perubahan keluarga utama dalam cerita dan setting filmnya membuat rasa “orisinalitas” dari Home Alone terasa berkurang. Humor yang ditampilkan pun terasa jauh berbeda dibandingkan dengan film orisinalnya. Penampilan para villain di Home Alone 3 dan 4 juga tidak sebaik penampilan dari Joe Pesci dan Daniel Stern sebagai penjahat. Yang paling utama, yang tidak ada di film Home Alone yang lain adalah tema keluarga yang begitu kental. Penjahat internasional dan sebuah chip komputer canggih? Rasanya hal itu terlalu berlebihan.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.