Paramount Pictures merilis trailer epik untuk mempromosikan film A Quiet Place: Day One yang menghadirkan Lupita Nyong’o sebagai protagonis utama. Dalam acara Super Bowl LVIII, rumah produksi Paramount Pictures menghadirkan sebuah materi promosi untuk film A Quiet Place: Day One berupa TV spot berdurasi 30 detik. Dalam teaser singkat tersebut nampak bagaimana karakter dari Lupita Nyong’o, Sam, berusaha mencari tempat persembunyian.

Dalam TV spot tersebut juga memperlihatkan bagaimana Sam berusaha untuk bisa bertahan hidup di tengah serangan monster mengerikan yang sangat sensitif terhadap suara. Sam juga nampak menghindari serangan monster tersebut sambil ditemani oleh suara nafasnya yang berat karena dia melihat sesuatu yang mengerikan. Berkaitan dengan monster, nampak bagaimana mereka muncul dari luar angkasa yang bisa didengar dari suara mesin yang mirip pesawat luar angkasa.

Yang menarik dalam trailer A Quiet Place: Day One juga nampak bagaimana Sam bertemu dan berinteraksi dengan Eric, yang diperankan oleh salah satu bintang dari Stranger Things, Joseph Quinn. Film A Quiet Place: Day One merupakan sebuah film spinoff prekuel dari franchise horor ilmiah A Quiet Place. Dalam ceritanya, kita melihat bagaimana keluarga Abott yang berusaha untuk bertahan hidup di serangan monster mengerikan yang sensitif terhadap suara.

trailer a quiet place: day one

Sudah ada dua film yang rilis dari franchise fiksi ilmiah horor ini, yang mana dua film ini sendiri masih menghadirkan informasi yang sangat sedikit mengenai para monster itu. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, John Krasinki kemudian merilis film prekuel spinoff ini. Film A Quiet Place: Day One sendiri rencananya akan rilis pada 28 Juni 2024 mendatang yang tentunya sangat dinantikan oleh para fans.

Di sisi lain, belum diketahui apakah kemudian keluarga Abott akan muncul di film tersebut. Pasalnya, pihak Paramount Pictures sendiri belum menghadirkan pengumuman resmi terkait hal itu. Banyak fans yang berharap jika kemudian Sam bisa bertemu dengan keluarga Abott dalam salah satu poin di ceritanya. Karena, tentunya akan menarik ketika kemudian Sam melakukan interaksi dengan keluarga Abott atau salah satu dari mereka.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.