Sekuel adalah cerita lanjutan dari sebuah film. Sekuel biasanya masih menceritakan karakter yang sama dari film pertama. Tetapi biasanya, sang karakter akan menghadapi konflik berbeda. Selain itu, sebuah sekuel pun biasanya mengambil latar waktu yang berbeda. Tetapi ada juga sekuel yang mengambil latar waktu beberapa menit saja setelah film pertama. Nah menariknya nih Geeks, ada beberapa film sekuel yang terlalu lama dibuat, sehingga jeda antara film pertama dan sekuelnya terpaut jauh. Apa saja film sekuel yang terlalu lama dibuat? Simak berikut ini!

9Avatar: The Way of Water – 13 Tahun

Pada tahun 2009, James Cameron merilis sebuah film berjudul Avatar. Film tersebut menawarkan visual yang sangat memukau. Rasanya semua orang sepakat bahwa Avatar menjadi salah satu film dengan visual terbaik sepanjang masa. Filmnya pun laku keras, dan berada di posisi pertama sebagai film paling laris sepanjang masa. Karena sukses besar, tak heran jika James Cameron berencana membuat sekuelnya. Sayangya, sekuel film tersebut baru rilis di tahun 2022, dengan judul Avatar: The Way of Water.

Itu berarti Avatar: The Way of Water rilis 13 tahun setelah film pertamanya. Dan menariknya, film kedua pun bernasib hampir sama seperti film pertamanya yang sukses besar. Avatar: The Way of Water menceritakan tentang Jake dan Neytiri yang kembali harus menghadapi ancaman lama dari Kolonel Miles Quaritch. Sekarang, Quaritch yang ternyata masih hidup mengincar Jake dan keluarganya. Quaritch dapat berbaur dengan Na’Vi lainnya yang membuatnya sulit dihentikan. Apalagi sekarang dia pun memiliki kekuatan Na’Vi.

Setelah The Way of Water rilis di akhir tahun 2022, James Cameron pun mengkonfirmasi akan membuat film ketiga. Tetapi film ketiganya tidak akan memiliki jeda yang terlalu panjang dengan film keduanya, karena Avatar 3 akan rilis pada Desember 2025, yang berarti hanya terpaut jarak 3 tahun saja.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/