Tahun 2023 digadang-gadang akan jadi tahun yang meriah untuk industri perfilman Hollywood. Pasalnya, pada tahun ini dipastikan ada sejumlah film menjanjikan beranggaran besar yang akan menghibur para penggemar di bioskop seluruh dunia. Salah satunya adalah film fantasi komedi berjudul Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves yang mengadaptasi tabletop RPG populer Dungeons & Dragons. Menjelang perilisannya yang akan jatuh pada bulan Maret depan, kali ini kita akan membahas berbagai detail dari film live action Dungeons & Dragons yang sudah sangat dianstipasi oleh banyak penggemar ini!

Digarap sineas dan Dibintangi Aktor Populer

Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves digarap oleh sutradara Jonathan Goldstein dan John Francis Daley, yang akan mengarahkan filmnya berdasarkan naskah karya Michael Gilio. Bagi yang belum tahu, Goldstein dan Daley sendiri merupakan sutradara dari film komedi populer Game Night, serta pernah menulis naskah film sukses MCU Spider-Man: Homecoming. Sedangkan Michael Gilio adalah penulis naskah film fantasi horor Dark Harvest yang rencananya akan tayang tahun ini juga.

Untuk jajaran pemerannya sendiri film Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves akan dimeriahkan oleh bintang Star Trek dan Wonder Woman, Chris Pine, sebagai penyair bernama Elgin. Aktris Michelle Rodriguez, yang terkenal sebagai bintang Fast & Furious, juga dipastikan akan berperan sebagai seorang barbarian tangguh benama Holga. Bintang Hollywood lainnya yang akan beradu akting dengan Pine dan Rodriguez di antaranya adalah Justice Smith sebagai penyihir Simon, Rege-Jean Page sebagai paladin Xenk, Sophia Lillis sebagai druid Doric, Hugh Grant sebagai rogue Forge Fletcher, dan masih banyak lagi.

Bercerita Tentang Petualangan Sekelompok Pencuri

Seperti yang sudah disinggung di awal, begitu juga berdasarkan jajaran karakter di film ini, sudah cukup jelas bahwa Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves akan bercerita tentang kisah fantasi medieval yang dipenuhi makhluk ajaib. Perlu kita catat, meskipun sebelumnya ada trilogi film yang juga mengadaptasi tabletop Dungeons & Dragons, tetapi film ini sepenuhnya akan menghadirkan kisah baru. Di mana plotnya akan berfokus pada sekelompok pencuri nyeleneh yang harus melindungi dunia, setelah sebelumnya mereka menolong orang yang salah untuk mencuri artefak berbahaya.

Berlangsung di dunia fantasi yang disebut Forgotten Realms, kelompok pencuri yang terdiri dari Elgin, Holga, Simon, Xenk, dan Doric ini nantinya harus berhadapan dengan Red Wizard of Thay (Daisy Head) dan pasukannya yang mengerikan. Sutradara dan penulis filmnya sendiri telah berjanji bahwa di Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves akan ada banyak sihir dan item ajaib yang sudah menjadi ciri khas tabletopnya. Simak sinopsis lengkapnya di bawah ini, Geeks:

“Seorang pencuri yang menawan dan sekelompok petualang yang tidak terduga harus melakukan perampokan epik untuk mengambil relik yang hilang. Namun keadaan menjadi sangat berbahaya ketika mereka berurusan dengan orang yang salah. Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves akan menghadirkan dunia yang kaya dan juga semangat permainan dari RPG legendaris ke layar lebar, yang dikemas dengan petualangan lucu serta penuh aksi.”

Hadirkan Banyak Hal yang Tidak Biasa

Bagi penggemar setia tabletop RPG Dungeons & Dragons mungkin sudah cukup familier dengan bangsa-bangsa fantasi yang ada di dalamnya, termasuk elf, dwarf, halfling, dan juga manusia. Nah, selain bangsa yang sudah disebutkan tadi, film Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves sempat dirumorkan juga akan menghadirkan bangsa Tabaxi. Mereka adalah bangsa kucing humanoid yang mungkin tidak terlalu familier di kalangan penggemar tabletopnya sendiri.

Berdasarkan trailer baru Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves yang bisa kalian lihat di sini, terungkap juga bahwa di filmnya nanti ada sejumlah monster menarik yang tampaknya akan menjadi rintangan Elgin dan kawan-kawan. Seperti macan kumbang bertentakel Displacer Beast, mosnter peti harta karun Mimic, Giant Spider, Black Dragon, Owlbear, Stone Dragon, dan naga legendaris nan gemuk yang kemungkinan Red Dragon atau Themberchaud. Berdasarkan semua yang akan disajikan di filmnya ini, cukup jelas bahwa Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves sangat layak untuk diantisipasi.

Jadwal Rilis Dungeons & Dragons di Indonesia

Bagi yang sudah tidak sabar dengan semua keseruan film Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves, kalian bisa lebih dahulu membeli dan membaca komik prekuel Dungeons And Dragons Honor Among Thieves The Feast Of The Moon yang akan dirilis pada tanggal 221 Februari besok. Sedangkan untuk filmnya sendiri dipastikan sudah bisa disaksikan mulai tanggal 31 Maret 2023 di bioskop seluruh dunia. Untuk di Indonesia sendiri belum diketahui apakah filmnya akan tayang lebih awal atau tidak, seperti film-film Hollywood pada umumnya. Kita nantikan saja perkembangan kabar selanjutnya ya, Geeks.

Itulah pembahasan tentang detail film Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves yang dipastikan akan menghibur kita semua mulai bulan depan. Bagi kalian yang mungkin sudah sedikit bosan dengan film superhero, sekaligus sangat mendambakan film fantasi yang berkualitas, Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves kemungkinan besar dapat menjawab itu semua. So, catat tanggalnya dan jangan sampai ketinggalan ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.