Black Panther: Wakanda Forever merupakan salah satu film Fase 4 Marvel Cinematic Universe mendatang yang akan melanjutkan kisah Wakanda tanpa T’Challa. Setelah kematian Chadwick Boseman yang mengejutkan pada tahun 2019 lalu, Marvel sepakat untuk melanjutkan filmnya tanpa karakter T’Challa yang diperankan oleh mendiang Boseman. Sebagai gantinya, kabarnya kekosongan Black Panther di filmnya akan diisi oleh adik perempuannya, yaitu Shuri, yang diperankan oleh Letitia Wright.

Film Black Panther: Wakanda Forever disutradarai kembali oleh Ryan Coogler yang terlibat langsung dalam penulisan naskahnya bersama Joe Robert Cole. Meskipun produksinya telah dimulai pada bulan Juni lalu, tetapi terdapat beberapa kendala yang menyebabkan filmnya harus ditunda, salah satunya adalah kecelakaan di lokasi syuting yang menimpa Letitia Wright beberapa waktu lalu. Kejadian tersebut menyebabkan sutradara Ryan Coogler terpaksa menunda syuting Black Panther: Wakanda Forever pada awal bulan November lalu dan akan dilanjutkan kembali pada Januari 2022 setelah Wright pulih.

Walaupun begitu, baru-baru ini beredar rumor yang menyebutkan bahwa syuting akan kembali dilanjutkan tanpa Letitia Wright. Rumor tersebut bermula dari kabar Wright yang mengekspresikan pandangan anti-vaksin di lokasi syuting, membuat beberapa penggemar percaya bahwa dia akan berhenti terlibat di Black Panther: Wakanda Forever. Terhitung sampai tanggal 10 November lalu, Wright masih belum melakukan vaksinasi Covid-19, padahal Marvel telah mewajibkan semua kru dan aktor untuk mendapatkan vaksin agar produksi film-film MCU tetap berjalan.

Wright sendiri membantah rumor tersebut dengan mengatakan, “Laporan itu berbicara tentang perilaku saya di lokasi syuting Black Panther 2. Saya dengan jujur ​​menegaskan bahwa ini sepenuhnya tidak benar.” Pada saat pertama kali dilaporkan masuk ke rumah sakit akibat cederanya, Letitia Wright dilaporkan menderita luka yang dianggap ringan. Namun, tidak lama setelah itu laporan resmi menyebutkan bahwa dia menderita patah bahu dan gegar otak saat kejadian tersebut.

Mendengar tanggapan langsung dari Wright yang mengatakan bahwa rumor tersebut tidak benar, untuk lebih amannya kita asumsikan bahwa syuting akan berlangsung sesuai rencana pada Januari 2022, dan semoga semuanya berjalan lancar. Selain Letitia Wright, filmnya juga akan dibintangi oleh Danai Gurira sebagai Okoye, Dominique Thorne sebagai Riri Williams, Martin Freeman sebagai Everett K. Ross, Winston Duke sebagai M’Baku, dan masih banyak lagi. Saat ini Black Panther: Wakanda Forever dijadwalkan tayang di bioskop pada 11 November 2022.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.