Arc Wanokuni merupakan arc paling lama dan paling besar sepanjang cerita One Piece sejauh ini. Di arc ini, ada banyak sekali cerita menarik yang muncul tidak terkecuali berbagai rahasia besar yang baru terungkap. Yang juga tidak kalah menarik adalah keterlibatan dua Yonko, Big Mom dan Kaido, dalam arc ini dimana mereka akan bertarung melawan Luffy dan aliansinya.

Lalu, bagaimana dengan kedua Yonko lainnya, Shanks dan Blackbeard? Banyak spekulasi beredar dan juga teori yang menyebutkan jika Blackbeard akan muncul dan mengacaukan peperangan tersebut. Namun, berdasarkan apa yang ditunjukan di chapter sebelumnya sepertinya Blackbeard tidak akan ikut campur dalam perang ini. Dia lebih senang melihat apa yang terjadi di peperangan tersebut, karena mungkin dia menyadari bahwa terlalu banyak kekuatan besar di tempat tersebut.

Shanks, di sisi lain, bisa saja muncul sebagai kejutan di akhir cerita, tapi jika itu dilakukan maka dia akan melakukan formula yang sama dengan apa yang terjadi di Marineford. Jadi, kemungkinan dia tidak akan melakukan hal itu. Shanks sendiri terakhir kali terlihat berada di Mary Geoise ketika Reverie berlangsung. Dia pergi menemui lima tetua bintang atau Gorosei dan membahas tentang “bajak laut tertentu” yang bisa jadi dia anggap berbahaya.

Dengan asumsi bahwa bajak laut yang dimaksud adalah Blackbeard, Shanks mungkin akan berusaha untuk mendeklarasikan perang kepada Blackbeard. Hal ini juga didukung dengan sosok Im yang muncul setelah dia memotong poster buruan dari Luffy dan Blackbeard. Jika hal tersebut memang benar terjadi, Shanks mungkin bisa mendapatkan bantuan yang tidak terduga yaitu angkatan laut.

Memang sudah lama Shanks mengkhawatirkan sosok Teach, yang dianggapnya merupakan sosok yang berbahaya. Hal ini dibuktikan dengan Shanks yang pergi menemui Whitebeard dan meminta untuk menarik mundur Ace. Dia sadar bahwa kekuatan Ace masih belum cukup kuat untuk bertarung melawan Teach.

Pertempuran besar antara Shanks dan Blackbeard juga menjadi salah satu teori yang berkembang di kalangan fans. Teori tersebut disebutkan jika keduanya akan bertarung di saat-saat terakhir menuju pulau Laugh Tale. Dan salah satu diantara mereka kemudian akan menjadi satu rintangan terakhir bagi Luffy untuk menjadi seorang raja bajak laut.

Jika memang pertempuran epik ini akan terjadi, mudah-mudahan saja Oda Sensei akan menghadirkan setidaknya sedikit (bila memungkinkan satu chapter) dari pertarungan ini, dan tidak ditampilkan sebagai sebuah cerita atau bahkan tidak ditampilkan sama sekali. Kita nantikan saja ya Geeks apakah Blackbeard dan Shanks akan bertemu dan beradu kemampuan di masa depan.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.