Di sepanjang sejarah dunia film ada banyak rekor yang muncul dan sebagian rekor justru dianggap paling aneh karena tidak umum. Film akan selalu menghadirkan persaingan satu sama lainnya. Para pembuat film sering melampaui batas mereka untuk bisa meraih atensi dari para penonton. Mulai dari mengadaptasi film berdasarkan buku populer, komik populer, cerita populer dan sebagainya. Beberapa film diketahui berhasil memecahkan rekor luar biasa seperti pendapatan terbesar. Namun, ada juga rekor aneh yang muncul di dunia film. aoa saja?

9Adegan Paling Banyak Diulang

Rekor aneh dunia film yang pertama adalah adegan yang paling banyak diulang di sebuah film. Melakukan kesalahan dalam pengambilan sebuah adegan adalah hal yang wajar. Apalagi, seorang aktris butuh usaha yang luar biasa untuk bisa menghapal skrip dan mendalami peran. Inilah alasannya tidak mengherankan jika dalam sebuah proses produksi sebuah film akan ada banyak pengambilan gambar.

Namun, hal berbeda diciptakan oleh film The Tramp yang rilis pada tahun 1931 di mana film ini mencatatkan rekor sebagai film yang memiliki adegan paling banyak dalam sejarah. Dalam salah satu adegan pembuka di film terebut, nampak bagaimana Charlie Chaplin yang berperan sebagai The Tramp bertemu dengan seorang gadis tunanetra yang diperankan oleh Virginia Cherrill.

Sebenarnya, adegan yang harus mereka jalankan tidaklah sulit. Namun, untuk menyelesaikan adegan tersebut butuh 342 kali take atau pengulangan. Menurut informasinya, hal tersebut sebenarnya dikarenakan adanya alasan pribadi dari Charlie Chaplin itu sendiri selain juga demi menghadirkan adegan yang baik. Kabarnya, Chaplin kurang senang dengan kualitas akting dari Vignia Cherrill yang mana membuat dia pun akhirnya harus melakukan pengulangan yang banyak untuk adegan berdurasi tiga menit.

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.