Film atau series animasi adalah tayangan yang menggunakan teknik animasi untuk menciptakan gambar-gambar bergerak, baik secara tradisional dengan menggunakan gambar tangan atau komputer. Dalam film atau series animasi, karakter-karakter, latar belakang, dan objek-objek lainnya digerakkan secara visual untuk membuat cerita yang menghibur dan menginspirasi penonton. Nah menariknya, Indonesia tak mau ketinggalan dalam membuat film animasi berkualtias. Beberapa film animasi Indonesia bahkan sudah ditayangkan di luar negeri. Apa saja?

5Candy Monster

Buat kalian penggemar film animasi, tentunya kalian tidak boleh ketinggalan film satu ini yang berjudul Candy Monster. Candy Monster merupakan film besutan Universitas Multimedia Nusantara yang pertama kali ditayangkan pada tahun 2020. Menariknya, film animasi pendek ini pernah tayang di Zlin Film Festival ke-60 yang digelar di Ceko. Di sini, kita disuguhkan dengan kehadiran monster yang sepertinya mengerikan.

Cerita dimulai ketika monster misterius itu menganggu seorang karakter bernama Chloe yang terus mengambil permennya. Kejadian itu tidak hanya terjadi sekali, karena Chloe terus diganggu oleh kemunculan sang monster. Lantas bagaimana cara Chloe untuk menghentikan monster tersebut? Tentunya jawaban tersebut akan terungkap saat kalian menonton filmnya.

Dilansir situs resminya, Candy Monster diproduksi selama dua tahun, yakni dari 2017 hingga 2019. Animasi yang dihadirkan film ini tidak kalah dengan animasi-animasi yang dihadirkan di film-film besar. Film ini pun berhasil terpilih menjadi salah satu Official Selection di ajak Chaniartoon International Comic and Animation Festival 2020.

Kembali
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/