Film hantu terkenal karena selalu menampilkan hantu-hantu yang menyeramkan. Semakin seram hantu yang dihadirkan, maka semakin berhasil juga film tersebut. Tetapi apa jadinya jika sebuah film horor justru menampilkan hantu yang baik? Ternyata selama ini, ada film-film yang menampilkan hantu baik yang tidak melulu mengancam orang-orang di sekitarnya dengan teror. Hantu-hantu ini memang berbeda dari umumnya, yang membuatnya semakin menarik. Lantas film horor apa saja yang menampilkan hantu-hantu baik? Simak berikut ini Geeks!

6Coco

Coco adalah film animasi musikal yang rilis pada tahun 2017. Film ini disutradarai oleh Lee Unkrich dan Adrian Molina, dan diproduksi oleh Pixar Animation Studios untuk Walt Disney Pictures. Coco memenangkan sejumlah penghargaan termasuk Academy Award untuk Film Animasi Terbaik dan Lagu Orisinal Terbaik. Film ini juga meraih kesuksesan komersial, dan menjadi salah satu film animasi dengan pendapatan tertinggi sepanjang masa.

Coco mengisahkan tentang seorang anak muda bernama Miguel Rivera yang bercita-cita menjadi musisi, meskipun keluarganya melarangnya bermain musik karena trauma masa lalu. Saat mencoba mengikuti jejak idolanya, Ernesto de la Cruz, Miguel secara tidak sengaja terseret ke alam baka (dunia roh) selama perayaan Día de los Muertos di Meksiko.

Di sana, Miguel bertemu dengan leluhur keluarganya yang telah meninggal dan mencoba untuk kembali ke dunia nyata sebelum larut malam atau terperangkap di dunia roh selamanya. Dalam perjalanan mencari jalan pulang, Miguel bersama dengan teman baru, Hector, menemukan rahasia gelap di balik sejarah keluarganya dan menemukan pentingnya memahami dan menghormati warisan budaya mereka.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/