Ketika berbicara tentang senjata nuklir, kita selalu membayangkan bahaya yang diterima ketika senjata tersebut menghantam sebuah negara. Dampak yang ditimbulkan tentu akan sangat besar, dan merusak. Senjata nuklir memang bisa menghancurkan sebuah negara, dan efek kehancurannya bisa berlangsung selama bertahun-tahun, karena radiasi besar yang ditimbulkannya. Nah menariknya, ada beberapa film yang mencoba mengangkat tentang bahaya dari perang nuklir. Apa saja film tentang perang nuklir tersebut? Simak berikut ini Geeks!

10WarGames

WarGames adalah sebuah film Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 1983. Film tentang nuklir ini disutradarai oleh John Badham dan dibintangi oleh Matthew Broderick, Dabney Coleman, dan Ally Sheedy. WarGames mengisahkan tentang seorang remaja jenius bernama David Lightman yang secara tidak sengaja berhasil mengakses sistem komputer militer Amerika Serikat saat mencoba untuk bermain game komputer.

Tanpa disadari, David memulai simulasi perang nuklir antara Amerika Serikat dan Uni Soviet melalui sistem komputer tersebut. Ketika pemerintah menyadari bahwa serangan nuklir itu nyata, mereka berusaha untuk melacak David, yang pada saat bersamaan bersama seorang teman wanitanya, Jennifer, berusaha untuk membatalkan simulasi tersebut sebelum terlambat.

David dan Jennifer berjuang melawan waktu dan sistem komputer yang semakin cerdas untuk mencegah terjadinya bencana besar yang bisa mengancam keberlangsungan hidup manusia di planet ini. Salah satu kutipan terkenal dari film nuklir ini adalah “Shall we play a game?”, yang diucapkan oleh karakter utama, David Lightman (diperankan oleh Matthew Broderick), kepada sistem komputer militer yang disebut “Joshua”.

Kembali
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/