Donquixote Doflamingo mungkin akan jadi tambahan lain sebagai salah satu bagian dari aliansi besar Luffy dan kelompok Topi Jerami. Siapa yang tidak kenal dengan Donquixote Doflamingo yang merupakan salah satu villain yang sangat populer dalam cerita One Piece. Doflamino sendiri merupakan mantan pemimpin dari wilayah Dressrosa dan juga mantan salah satu dari tujuh penguasa lautan alias Shichibukai.

Sosok Doflamingo sendiri sudah mulai diperkenalkan bahkan sebelum timeskip terjadi. Salah satu kemunculan Doflamingo adalah perang puncak di Marineford. Pasca kekalahan Doflamingo dari Luffy dia pun kemudian dipenjara di Impel Down. Namun, ada kemungkinan jika pada masa yang akan datang Doflamingo akan menjadi aliansi Luffy.

Nasib Doflamingo

Seperti disebutkan di atas, bahwa Doflamingo adalah mantan lawan yang dihadapi oleh Luffy di arc Dressrosa. Dia adalah lawan pertama yang dihadapi oleh Luffy pasca timeskip terjadi. Selama di alur cerita tersebut kita melihat bagaimana perjalanan dan petualangan Doflamingo serta kisah masa lalunya.

Dalam alur cerita tersebut ada flaminggo sempat bertarung melawan Trafalgar law. Namun, law harus kalah dalam pertarungan tersebut. Akhirnya, Luffy yang kemudian melanjutkan pertarungan tersebut. Luffy berhasil mengalahkan Doflamingo dengan menggunakan gear 4 yang baru dia pelajari sebelumnya. Meskipun Doflamingo sempat melakukan perlawanan namun, pada akhirnya Luffy berhasil mengalahkan Doflamingo. Saat ini, Doflamingo diketahui dikurung di penjara impel down.

Bagaimana kemudian nasib dari Doflamingo selanjutnya memang masih jadi misteri untuk saat ini. Meskipun begitu, banyak fans yang beranggapan atau berspekulasi jika Doflamingo akan memiliki peranan penting kedepannya. Karena itu, ada kemungkinan jika Doflamingo akan kabur dari penjara Impel Down. Setelah kabur, Doflamingo kemungkinan memiliki beberapa hal yang bisa dilakukan.

Bergabung Dengan Aliansi Luffy

Salah satu hal yang bisa dilakukan oleh Doflamingo pasca kabur dari penjara Impel Down adalah bergabung dengan aliansi Luffy. Mungkin, banyak yang heran atau bertanya-tanya mengapa kemudian Doflamingo mau bergabung dengan aliansi Luffy. Atau bisa juga mengapa kemudian aliansi Luffy mau menerima Doflamingo.

Ada beberapa hal yang mungkin bisa jadi dasar aliansi Luffy dan juga Doflamingo. Pertama, mereka berdua sama-sama benci kaum naga langit. Apa maksudnya? Seperti yang kita ketahui, jika Doflamingo sangat membenci kaum naga langit. Dalam hal ini, Doflamingo berusaha untuk menghancurkan mereka setelah mereka mencabut statusnya sebagai kaum naga langit.

Luffy sendiri berusaha untuk menghancurkan kaum naga langit yang menjadi bagian dari World Government. Setelah Luffy menemukan One Piece dia pun berusaha untuk menghancurkan semuanya, termasuk World Government. Dengan memiliki kesamaan ini Doflamingo rasanya bisa menjadi bagian dari aliansi Luffy meskipun akan ada penolakan dari yang lain.

Kedua, Doflamingo adalah sosok yang cerdas sekaligus oportunis. Dalam chapter sebelumnya diperlihatkan bagaimana Doflamingo sudah melihat potensi besar peperangan yang akan terjadi di dunia One Piece. Doflamingo sudah meramalkan bahwa akan ada pertempuran besar demi mempertaruhkan tahta yang tersedia. Doflamingo melihat bahwa peluang Luffy untuk bisa menang dan berkuasa cukup besar.

Doflamingo rasanya cukup cerdas untuk bisa melihat atau menyadari jika kemudian dia ikut terlibat dalam petualangan Luffy, maka Doflamingo juga akan menjadi bagian dari sejarah tersebut. Dan yang paling penting adalah bergabung dengan aliansi Luffy Doflamingo akan mewujudkan atau membuktikan apa yang dia ramalkan mengenai pertempuran besar tentang perebutan tahta.

Peluang Lain Doflamingo

Kita masih belum tahu seberapa besar peluang Doflamingo bergabung dengan aliansi Luffy, meskipun kemungkinannya bisa dibilang cukup kecil. Di sisi lain, Doflamingo juga kemungkinan akan melakukan penghianatan terhadap aliansi Luffy. Dan anggota aliansi lainnya pun belum tentu mau menerima Doflamingo.

Jika memang demikian lalu, apakah Doflamingo memiliki peluang lain? Mungkin, Doflamingo akan melakukan sesuatu atau hal yang luar biasa pasca dia kabur dari Impel Down. Dia bisa jadi merekrut kembali mantan kru bajak lautnya. Setelah itu, Doflamingo akan kembali melakukan petualangan yang akan membuat banyak orang terkejut. Atau mungkin yang paling luar biasa adalah bagaimana Doflamingo mengungkapkan fakta tentang rahasia di Mary Geoise.

Peluang besar lainnya yang dilakukan oleh Doflamingo selain bergabung dengan aliansi Luffy adalah bergabung dengan aliansi lain. Dan aliansi lain tersebut bisa jadi adalah cross guild yang memang sudah cukup lama dispekulasikan oleh para fans. Para fans menduga jika Doflamingo akan bergabung dengan aliansi buggy dracule mihawk dan crocodile ini. Kita nantikan saja ya geeks apa yang akan terjadi pada Doflamingo, apakah dia akan bergabung dengan aliansi Luffy? Atau justru bergabung dengan aliansi lain.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.