Film zombie adalah film yang menampilkan makhluk berupa mayat hidup atau manusia yang telah diubah menjadi makhluk tidak berakal dan sering kali memburu manusia sebagai santapan. Film zombie biasanya berfokus pada perjuangan individu atau kelompok untuk bertahan hidup di tengah-tengah wabah yang menyebabkan kebangkitan zombie. Ada banyak sekali film zombie yang bertebaran, tetapi kali ini, kita akan membahas beberapa film zombie yang dibuat kocak. Apa saja film komedi zombie yang wajib ditonton?

3Shaun of the Dead

Shaun of the Dead” disutradarai oleh Edgar Wright dan ditulis oleh Wright dan Simon Pegg. Film ini adalah bagian pertama dari trilogi Three Flavours Cornetto, diikuti oleh “Hot Fuzz” (2007) dan “The World’s End” (2013). “Shaun of the Dead” dibintangi oleh Simon Pegg, Nick Frost, Kate Ashfield, Lucy Davis, Dylan Moran, Bill Nighy, dan Penelope Wilton.

Filmnya sendiri menceritakan tentang sang karakter utama, Shaun (Simon Pegg) seorang pria biasa yang terjebak dalam rutinitas yang membosankan. Dia bekerja di sebuah toko elektronik dan menghabiskan sebagian besar waktunya dengan teman sekamarnya yang malas, Ed (Nick Frost), di pub lokal mereka, The Winchester. Hubungan Shaun dengan pacarnya, Liz (Kate Ashfield), dalam masalah karena Liz merasa bahwa Shaun tidak memiliki ambisi atau arah dalam hidupnya.

Suatu hari, setelah malam yang penuh masalah dengan Liz, Shaun berjanji untuk memperbaiki dirinya dan hubungannya. Namun keesokan harinya, kota London dilanda wabah zombie. Shaun kemudian segera menyadari bahaya yang mengintai ketika zombie mulai menyerang. Dengan Ed sebagai pendampingnya yang setia, Shaun berencana untuk menyelamatkan orang-orang yang dicintainya, termasuk Liz, ibunya Barbara (Penelope Wilton), dan ayah tirinya Philip (Bill Nighy). Rencana mereka adalah membawa semua orang yang selamat ke tempat paling aman yang mereka tahu: The Winchester.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/