Disadari atau tidak MCU sudah menghadirkan berbagai tanda dari kemunculan sosok villain paling dinantikan oleh para fans yaitu Doctor Doom. Marvel Comics memiliki banyak karakter villain ikonik dalam ceritanya yang sebagian sudah muncul di MCU. Meskipun begitu, masih ada banyak karakter villain ikonik lain yang masih belum muncul. Salah satunya adalah Doctor Doom. Sudah sejak lama fans menginginkan MCU untuk menghadirkan sang villain. Dan ada beberapa petunjuk yang muncul di MCU tentang kemunculan Doctor Doom. Apa saja?

5Kemunculan Para Mutan

Kemunculan tim Fantastic Four ada kaitannya dengan fakta bahwa kini para mutan sudah resmi diperkenalkan di MCU. Hal ini pun menjadi salah satu petunjuk lainnya dari kemunculan Doctor Doom di MCU. Seperti yang Geeks ketahui jika para mutant para awalnya tidak bisa muncul atau ditampilkan bahkan direferensikan dalam berbagai film MCU akibat lisensi yang dipegang oleh Fox.

Hal tersebut membuat Marvel Studios akhirnya menggunakan istilah lain dan menggunakan strategi pendekatan lain, yang masih memiliki koneksi dengan para mutant. Namun, pasca akuisisi Fox oleh Disney akhirnya lisensi tersebut kembali ke tangan Marvel Studios. Dan akhirnya mereka bisa kembali menggunakan berbagai hal yang berkaitan dengan mutant. Hal ini dimulai dari kemunculan X-Men dan Beast di film The Marvels.

Dan tentunya yang paling jelas adalah kemunculan film Fantastic Four pada 2025 mendatang. Berkaitan dengan kemunculan para mutan ini, artinya ada peluang bagi Doctor Doom untuk muncul di MCU. Pasalnya, Doctor Doom memang merupakan salah satu mutan dan dia merupakan musuh dari Fantastic Four. Artinya, memang hanya masalah waktu saja sebelum kemudian karakternya benar-benar muncul.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.