Banyak Geeks yang mungkin belum tahu jika ada sosok Saiyan legendaris pengguna teknik Super Saiyan pertama di Dragon Ball yaitu Yamoshi. Franchise Dragon Ball terkenal sebagai series yang sering menghadirkan berbagai karakter yang menarik dan juga cerita epik. Bahkan, beberapa karakter ikonik di dunia anime dan manga berasal dari franchise ini. Contohnya adalah Goku dan Vegeta. Namun, mungkin tidak banyak yang mengenai pengguna Super Saiyan pertama di series Dragon Ball yaitu Yamoshi.

3Kemunculan Yamoshi

Selain di manga dan anime serta referensi yang Vegeta hadirkan, Yamoshi juga sempat beberapa kali muncul di beberapa proyek Dragon Ball. Contohnya adalah dia muncul dalam wujud arwah di mimpi Beerus dalam film Dragon Ball Z: Battle of Gods. Dia juga muncul dalam wujud siluet dalam pertarungan Goku menghadapi Beerus. Dan karena kemunculan sosok Beerus pada akhirnya sosok Yamoshi kembali populer di universe Dragon Ball.

Selanjutnya, Yamoshi juga sempat muncul dalam adegan filler di episode Goku’s New Power dalam series Dragon Ball Z. Yamoshi muncul dalam form Great Ape, yang mana bagian ekornya memiliki bulu berwarna kekuningan. Hal ini berbeda dari warna bulu mayoritas Saiyan dalam form Great Ape yang mana warnanya adalah coklat. Dia nampak menyerang siapapun yang ada di sekitarnya dan nampak bagaimana planet tersebut hancur akibat kekuatannya.

Dalam versi anime, Yamoshi juga sempat muncul dalam form Golden Great Ape. Dalam dubbing bahasa Inggris animenya menyebutkan jika Yamoshi bisa berubah menjadi Super Saiyan hanya ketika dia berada di form Great Ape. Menurut hal tersebut, karena kegilaan dan keberingasan dari Yamoshi ketika menggunakan Super Saiyan tersebut kemudian transformasi Super Saiyan banyak dikenal dan dikenang.

Dalam film DBZ: Broly – The Legendary Super Saiyan, Vegeta dan ayah dari Broly, Paragus, meyakini jika form yang digunakan oleh Broly mirip atau sama dengan Super Saiyan yang sempat digunakan oleh Yamoshi. Dan yang menarik, Goku juga meyakini hal yang sama dalam game DBZ: Shin Budokai. Nama Yamoshi juga merupakan salah satu hal yang masih terus dilakukan oleh Akira Toriyama, yaitu menggunakan nama makanan.

Yamoshi sebenarnya merupakan kalimat acak dari ‘moyashi’ yang artinya adalah tauge. Yang menarik adalah pemilihan nama ini seolah memiliki makna fisolofi tersebut, di mana tauge merupakan benih dari kacang hijau. Sedangkan, dalam konteks Dragon Ball, sosok Yamoshi merupakan awal atau benih dari penggunaan Super Saiyan dalam cerita Dragon Ball dan juga oleh para Saiyan.

Cara Yamoshi Akses Super Saiyan – Ke Halaman 3

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.