Home SERIES SERIES FEATURES 10 Power Rangers Yang Tewas Dalam Pertarungan!

10 Power Rangers Yang Tewas Dalam Pertarungan!

Meskipun memiliki kekuatan super bukan berarti para Power Rangers tidak bisa dikalahkan atau tewas, karena ada beberapa yang justru tewas dalam pertarungan. Power Rangers merupakan sebuah series yang memang ditujukan untuk para penonton anak-anak dan remaja. Inilah alasan tidak pernah ada adegan yang mengeluarkan darah, adegan eksplisit, bahkan kematian. Meskipun begitu, sebenarnya ada beberapa momen di mana salah satu Rangers diperlihatkan tewas. Berikut adalaah Power Rangers yang tewas dalam pertarungan. Siapa saja?

9 Officer Tate

Power Rangers yang tewass dalam pertarungan yang pertama adalah Officer Tate. Dia merupakan Red Ranger untuk tim Power Rangers S.P.D. Tim Power Rangers S.P.D. menghadirkan salah satu tema menarik di franchise Power Rangers yaitu tentang kepolisian dan petualangan di ruang angkasa. Para Rangers tersebut merupakan bagian dari sebuah kelompok bernama Space Patrol Delta.

Tugas dari tim Space Patrol Delta sendiri adalah melindungi Bumi dari ancaman luar angkasa. Salah satu anggota dari Power Rangers S.P.D. adalah Officer Tate. Tidak banyak informasi yang diketahui tentang Officer Tate. Satu-satunya hal yang diketahui dari Officer Tate adalah dia merupakan ayah dari Sky Tate. Officer Tate sendiri dahulunya ternyata merupakan bagian dari tim S.P.D.

Selain itu, dia juga ternyata merupakan sosok di balik kostum Red Ranger. Dia ternyata dahulunya merupakan bagian dari tim Power Rangers S.P.D. yang kemudian diketahui tewas dalam sebuah pertarungan. Siapa yang kemudian menghabisi nyawa Officer Tate sendiri masih belum diketahui. Yang menarik kemudian adalah kematian dari Officer Tate justru menimbulkan banyak teori di kalangan fans.

8 Magna Defender

Power Rangers yang tewas dalam pertarungan yang selanjutnya adalah Magna Defender. Sebenarnya, ada beberapa hal yang perlu diketahui dari karakter Magna Defender. Yang pertama adalah Magna Defender merupakan karakter Ranger keenam alias Ranger tambahan. Dan yang kedua adalah sebenarnya ada dua karakter yang pernah menggunakan identitas Magna Defender.

Yang kemudian masuk daftar ini adalah sosok Magna Defender yang pertama. Magna Defender merupakan sosok ksatria penyendiri dan musuh bebuyutan dari Scorpius. Dia merupakan karakter yang hidup pada ribuan tahun lalu dan sempat terlibat dalam peperangan besar yang terjadi. Magna Defender sendiri dipercaya sebagai penjaga dari Lights of Orion.

Identitas dari Magna Defender sendiri tidak pernah terungkap. Meskipun begitu, yang menarik adalah dia tewas dalam sebuah pertarungan pada ribuan tahun lalu. Jiwanya kemudian menyatu dengan sosok Mike dalam alur cerita Power Rangers Lost Galaxy. Namun, sebelum tewas, Magna Defender lebih dikenal sebagai sosok anti-hero daripada pahlawan. Meskipun begitu, dia akhirnya membuktikan kebaikannya dengan menghentikan kehancuran Terra Venture yang hampir dia sebabkan. Magna Defender pada akhirnya mengorbankan diri untuk menyelamatkan Power Rangers dan semua orang di Terra Venture. Barulah dia kemudian dan menyerahkan kekuatannya kepada Mike.

7 Red Ranger Alex

Power Rangers Time Force pertama kali tayang pada tahun 2001 di mana series Power Rangers ini memiliki tema cerita tentang perjalanan waktu. Salah satu hal yang menarik dari series ini adalah bagaimana para Rangers tersebut sebenarnya adalah anggota dari Time Force, sebuah kelompok yang bertugas untuk melindungi alam semesta dari berbagai kejahatan dan gangguan yang merusak lini masaas yang ada.

Beberapa anggota Time Force adalah orang dari masa depan, yang datang ke masa sekarang untuk melawan kejahatan. Selain tema Rangers yang menarik, Power Rangers Time Force mmenghadirkan salah satu episode yang cukup memberikan dampak besar bagi seriesnya ataupun bagi franchisenya secara keseluruhan. Momen tersebut adalah kematian dari Red Ranger Alex.

Dalam episode tersebut diperlihatkan bagaimana Alex tewas dalam pertarungaan menghadapi Ransik, yang mana kemudian dia menjadi sosok villain utama dalam cerita Power Rangers Time Force. Yang menariknya juga adalah kematian Alex ini bukan terjadi di tengah atau di akhir cerita melainkan di awal episodenya. Ini menjadi sebuah keputusan yang sangat berani dari seriesnya.

6 Solaris Knight

Daggeron adalah salah satu Ancient Mystics, wujud dari kebaikan yang kekuatannya dipakai oleh para Mystic Rangers dari Power Rangers: Mystic Force. Dia adalah murid dari Leanbow, ayah dari Red Mystic Ranger, Nick Russel. Pengorbanannya selama Great Battle menyebabkan dia hilang selama 19 tahun. Namun, ternyata Daggeron tidak hilang, melainkan mengurung dirinya sendiri di sebuah gua.

Daggeron sebenarnya bukanlah sosok Power Rangers. Namun, dia baru dianggap menjadi Power Rangers setelah berubah menjadi Solaris knight. Daggeron menggunakan Solar Cell Morpher untuk berubah menjadi Solaris Knight. Ketika menjadi Solaris Knight sosok Daggeron baru kemudian bisa dianggap sebagai Power Rangers di mana dia merupakan Rangers keenam dari tim Mystic Force.

Di akhir cerita Power Rangers Mystic Force, Soslaris Knight kemudian diperlihatkan tewasa dalam pertarungan menghadapi Octomus the Master. Meskipun begitu, Daggeron sendiri kemudian menjadi salah satu karakter Power Rangers yang kemudian dibangkitkan dari kematiannya. Necrolai yang kemudian membangkitkan Solaris Knight dari kematiannya. Dan yang menarik adalah setelah dia bangkit dari kematian Daggeron menanatang kembali Octomus the Master.

5 Red Ranger/Zenith Ranger Zayto

Zayto merupakan karakter yang baru diperkenalkan di tahun 2021 dalam cerita Power Rangers Dino Fury. Zayto sendiri merupakan Red Rangers di Dino Fury dan juga pemimpin dari tim tersebut. Yang menarik adalah Zayto sebenarnya bukanlah manusia, melainkan alien yang yang berasal dari planet Rafkon. Dia juga pernah menjadi pemimpin dari tim Dino Fury Rangers yang asli pada 65 juta tahun yang lalu.

Selain menjadi pemimpin bagi tim Dino Fufy, Zayto merupakan Zenith Rangers bagi tim Power Rangers Cosmic Fury. Dalam kedua series tersebut, Zayto dipelrihatkan tewas. Artinya, dia sudah tewas sebanyak dua kali. Dalam alur cerita Power Rangers Dino Fury, Red Rangers ini menggunakan Dino Master Saber yang terlarang untuk mengalahkan Nemesis Beasts. Itu merupakan langkah terakhir sebelum diaa tewas.

Zayto kemudiaan dibangkitkan dari kematiannya oleh Morphin Master dan kemudian bertransformasi menjadi Zenith Ranger. Lagi-lagi, perannya sebagai Ranger tidak cukup lama. Dalam cerita Cosmic fury, setiap kali Zayto menggunakan kekuatan magis miliknya maka dia akan semakin dekat dengan kematian. Namun, hal itu tidak menutup langkah Zayto untuk menolong yang lain. Hal itu pun jadi cara bagi Zayto untuk akhirnya tewas selamanya.

4 Para Rafkon Rangers

Kematian dari Zayto tidak lepas juga dari kematian Rafkon Rangers dalam alu cerita Power Rangers Dino Fury. Sekitar 65 juta tahun sebelum alur cerita utama dalam series Power Rangers Dino Fury mulai, sekelompok ksatria Rafkon atau Knights of Rafkon mengikuti sosok monster bernama Sporix yang pergi ke bumi. Sporix sendiri sebenarnya adalah monster yang tidak sengaja mereka ciptakan.

Jauh dari planet asal demi menyelamatkan seluruh alam raya, membuat Morphin Masters kemudian membantu keenam Knights of Rafkon tersebut. Dengan kekuatan dahsyat yang mereka miliki keenam Knights of Rafkon kemudian berubah menjadi tim Power Rangers Dini Fury yang pertama. Sayangnya, empat orang dari mereka tewas dalam pertarungan melawan Sporix. Mereka adalah Dino Fury Black, Green, Blue, dan Pink.

Red Ranger Zayto dan Gold Ranger Aiyon menjadi yang tersisa dari tim tersebut. Sebenarnya, pasca kejadian tersebut mereka sempat menghilang untuk waktu yang sangat lama. Namun, setelah kemudian mereka berdua dibangkitkan dari tidur panjangnya keduanya kemudian menjadi bagian dari tim Power Rangers Dino Fury yang baru.

3 Robo Knight

Dalam cerita di series Power Rangers Mega Force, Robo Knight muncul sebagai bagian dari adegan mimpi yang muncul di episode perdana. Namun, Robot Knight akhirnya benar-benar muncul dalam alur ceritanya sebelas episode kemudian. Robo Knight ternyata bukanlah sosok karakter atau Rangers biasa. Robo Knight sengaja diciptakan oleh Gosei berabad-abad sebelumnya.

Gosei sendiri merupakan mentor dari Mega Rangers dan juga penerus dari mentor Mighty Morphin Power Rangers, Zordon. Sedari awal, tujuan terciptanya Robo Knight adalah sebagai pelindung bumi. Dalam cerita Power Rangers Megaforce, Robo Knight akhirnya tewas setelah dia mentransfer atau memindahkan seluruh kekuatan yang tersisa miliknya ke para Rangers utaama.

Meskipun akibat dari proses tersebut tubuh Robo Knight tidak hancur, tetapi tidak mudah untuk menghidupkannya kembali dari kematian. Bahkan. yang menarik kemudian adalah Robo Knight justru dibangkitkan oleh sosok villain bernama Vrak. Akibat dari hal tersebut Robo Knight akhirnya kembali menjadi sosok jahat yang dikenal dengan nama Dark Robo Knight dan jadi pelayar bagi Vrak. Untungnya, pengaruh Vrak bisa lepas setelah dia bertarung menghadapi Red Rangers Troy.

2 Pink Ranger Kendrix

Power Ranger yang tewas dalam pertarungan yang terakhir adalah Kendrix Morgan atau Pink Ranger Kendrix. Dia merupakan sosok di balik kostum Power Rangers Pink, yang mana karakternya diperankan oleh aktris Valerie Vernon. Kendrix sendiri merupakan bagian dari tim Power Rangers Lost Galaxy. Kematian Kendrix Morgan menjadi salah satu momen kemarian yang memberikan pengaruh besar dalam sejarah Power Rangers.

Sebenarnya, sang aktris diketahui mengidap penyakit kanker darah alias Leukemia. Hal itu membuatnya harus banyak absen dari ceritanya. Meskipun begitu, dia tetap mendapatkan kredit atau disebutkan dalam seriesnya. Kematian dari Pink Rangers Kendrix merupakan kematian Power Rangers pertama dalam sebuah pertarungan. Dan momen kematian dari Kendrix sendiri jadi salah satu episode Power Rangers yang paling serius.

Dalam ceritanya diperlihatkan bagaimana Kendrix mengorbankan nyawanya untuk menyelamatkan rekan-rekannya dan melindungi Savage Sword dari tangan Psycho Pink Ranger. Dengan predikat sebagai salah satu senjata terkuat di universe Power Rangers, saat Kendrix memegang pedang tersebut tubuhnya pun hancur. Dan itulah yang kemudian menjadi cara perpisahan seriesnya terhadap sang aktris.

1 Yellow Ranger Trini

Power Rangers yang tewas dalam pertarungan yang terakhir adalah Yellow Ranger Trini. Kematian dari Trini Kwan bisa dibilang mirip dengan apa yang terjadi kepada Kendrix Morgan alias Pink Ranger. Dalam dunia nyata, Thuy Tran, pemeran dari Trini Kwan, dikabarkan meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan tragis di jalan tol yang terjadi pada 2001 di mana tubuhnya bahkan terlempar dari dalam mobil.

Kabar mengenai kematian Thuy Trang sendiri benar-benar sangat memukul para fans. Dalam alur cerita Mighty Morphin Power Rangers, seriesnya tidak pernah mengungkapkan apa yang kemudian terjadi kepada Trini Kwan. Namun, setelah hampir 30 tahun semenjak kemunculan terakhirnya di series tersebut karakter Trini kembali muncul dalam film Power Rangers: Once & Always.

Film yang jadi reuni para cast original Power Rangers tersebut kemudian menjelaskan mengenai apa yang sebenarnya terjadi kepada Yellow Ranger. Dia diceritakan mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan Blue Rangr Billy dari serangan Rita Repulsa. Yang menarik kemudian adalah Trini sendiri kemudian diceritakan memiliki seorang putri bernama Minh, yang mana dia menjadi penerus dari sang ibu sebagai Yellow Ranger.

Meskipun Power Rangers memiliki target penonton anak-anak, seriesnya tidak jarang juga menghadirkan beberapa momen tragis dan menyedihkan. Salah satunya adalah kematian dari para Power Rangers yang meregang nyawa dalam sebuah pertarungan.

Exit mobile version