Home MOVIE MOVIE FEATURES 7 Film Dengan Tema Dunia Game!

7 Film Dengan Tema Dunia Game!

Meskipun terdapat film yang merupakan adaptasi dari video game, namun sebagian film juga ada yang menghadirkan tema tentang dunia game. Video game selalu menarik untuk dihadirkan di mana industri besar ini tidak jarang menghadirkan kolaborasi dengan industri film. Selain menghadirkan adaptasi video game, ada juga beberapa film yang justru menghadirkan tema cerita tentang video game. Apa saja? Berikut adalah daftarnya.

7 Tetris

Film dengan tema dunia game yang pertama adalah Tetris. Meskipun film ini lebih cenderung kepada sebuah film biopik, namun cerita di dalamnya erat kaitannya dengan dunia game khususnya game Tetris yang sangat fenomenal. Tetris adalah game yang paling sukses di seluruh dunia dengan total penjualan gamenya yang paling besar dalam sejarah dan juga menjadi sebuah game yang ikonik.

Tetris adalah salah satu game klasik yang paling fenomenal di mana semua orang tentu mengenal dan bahkan pernah memainkannya. Namun, ada cerita menarik tentang kepopuleran dari game Tetris. Dibintangi oleh Taron Egerton, film original dari Apple TV+ yang rilis pada akhir Maret kemarin ini menghadirkan kisah Henk Rogers yang merupakan seorang penulis dari Uni Soviet.

Henk berusaha untuk meraih kesuksesan yang sama setelah mengenal Atari dan Nintendo dengan cara memperkenalkan game Tetris tersebut kepada dunia. Namun, dengan situasi Uni Soviet membuat Henk perlu bertarung bukan hanya dengan hartanya tetapi juga nyawanya. Dalam film ini, kita bisa melihat bagaimana game tersebut bisa kemudian terkenal ke seluruh dunia seperti sekarang.

6 Hardcore Henry

Salah satu film aksi yang underrated padahal filmnya menghadirkan alur cerita dan konsep yang menarik. Hardcore Henry merupakan film yang menghadirkan konsep POV (Point of View) atau sudut padang dari orang pertama yang mirip dalam game bertema FPS alias First-Person Shooter. Film ini rilis pada 2012 kemarin dan bercerita tentang seorang pria bernama Henry, yang terbangun di sebuah lab yang ada di sebuah pesawat.

Seorang ilmuwan bernama Estelle yang membangkitkan Henry mengatakan jika dia sebelumnya mengalami kecelakaan yang membuatnya amnesia dan tidak bisa berbicara. Estelle kemudian mengganti beberapa bagian di tubuh Henry dengan bagian tubuh buatan. Dan Henry pun kemudian terlibat dalam berbagai adegan aksi yang melibatkan sekelompok penjahat yang berkuasa.

Hardcore Henry merupakan film yang seluruh adegan di filmnya adalah adegan aksi. Ini juga merupakan film hasil kolaborasi Rusia dan Amerika. Hardcore Henry merupakan film aksi pertama dalam sejarah yang seluruh gambarnya diambil dari sudut pandang sang karakter utama. Hampir tidak ada film blockbuster yang menggunakan konsep FPS ini yang mana padahal ini menjadi sesuatu yang unik.

5 Doom

Meskipun mungkin film ini lebih kepada film adaptasi video game, namun Doom tetap menghadirkan elemen game di filmnya. Doom mengisahkan tentang sekelompok tentara pasukan khusus yang dikirim ke Mars untuk menyelidiki kejadian misterius di sebuah fasilitas penelitian ilmiah yang terletak di planet tersebut. Ketika mereka tiba, mereka menemukan bahwa fasilitas tersebut telah diserang oleh makhluk-makhluk yang mengerikan.

Makhluk mengerikan tersebut sudah merubah para peneliti menjadi monster ganas. Meskipun situasinya tidak menentu, tim tersebut memulai misi penyelamatan yang berbahaya di dalam kompleks fasilitas tersebut. Mereka harus melawan gelombang demi gelombang makhluk yang menyeramkan sambil mencari tahu apa sebenarnya yang terjadi di fasilitas tersebut.

Namun, ketika mereka mengungkap rahasia gelap yang terkait dengan eksperimen genetika yang dilakukan di fasilitas tersebut, tim mereka terperangkap dalam pertempuran hidup dan mati. Satu momen yang menarik di film ini muncul di akhir filmnya, ketika John Grimm disutikan semacam serum yang membuatnya menjadi kuat untuk menghadapi para monster itu. Namun, yang epik adalah ketika dia bangkit layar pun berubah menjadi sudut pandang orang pertama seperti halnya di game Doom. Momen John Grimm menghabisi musuh dalam mode POV ini pun seolah menghidupkan gamenya dalam versi POV.

4 Jumanji

Jumanji merupakan sebuah franchise film yang populer yang menghadirkan tema tentang sebuah permainan yang menghisap siapapun pemainnya. Ada dua versi Jumanji yang muncul di dunia film, versi orisinal pada 1995 dan reboot pada 2017. Untuk versi orisinal di tahun 1995, diperlihatkan jika Alan Parish dan temannya, Sarah Whitlle, bermain sebuah permainan papan misterius Jumanji.

Apapun yang muncul di papan tersebut akan muncul di dunia nyata. Sebenarnya, di film orisinal ini kita tidak melihat seperti apa dunia Jumanji. Hanya saja, kita diperlihatkan ada dunia tersembunyi yang berkaitan dengan permainan tersebut. Kemudian, Jumanji: Welcome to the Jungle adalah reboot dari film Jumanji yang dirilis pada tahun 1995. Dalam ceritanya, permainan Jumanji yang awalnya merupakan permainan papan dirubah menjadi video game konsol.

Baru di film ini kita kemudian melihat bagaimana para pemain dari game Jumanji tersebut kemudian terhisap ke dalam permainannya. Keempat karakter yang terhisap ke dalam game kemudian diwakilkan melalui sosok avatar yang diperankan oleh beberapa nama seperti Dwayne Johnson, Kevin Hart, Jack Black, dan Karen Gillan. Mereka pun kemudian berpetualang di dunia Jumanji.

3 Free Guy

Film tentang dunia game selanjutnya adalah Free Guy. Film ini disutradarai oleh Shawn Levy dan dibintangi oleh Ryan Reynolds yang berperan sebagai karakter utama di filmnya yaitu Guy. Jodie Comer, Joe Keery, Lil Rel Howery, dan Taika Waititi juga turut membintangi film ini. Menariknya, beberapa streamer terkenal dunia, seperti Ninja dan Pokimane, tampil sebagai cameo dalam film ini, yang membuat filmnya semakin menarik untuk kita saksikan.

Free Guy menceritakan tentang sosok Guy, seorang teller bank yang hidupnya tampak biasa sebagai Avatar di Free City, sebuah permainan video populer. Namun, segalanya berubah ketika Guy menyadari bahwa dunia di sekitarnya hanyalah simulasi permainan. Dengan semangat yang penuh keingintahuan, Guy memutuskan untuk menjadi pahlawan di dalam gamenya.

Dia pun bertindak di luar skrip dan menikmati kebebasan di dalam gamenya. Di saat yang sama, Guy juga menarik perhatian Millie, seorang pemain di dunia nyata yang berusaha mengungkap kejahatan perusahaan pengembang yang merancang Free City. Bersama dengan bantuan sahabatnya, Buddy dan Keys, Guy berjuang untuk mengubah takdirnya dan dunia virtual yang telah menjadi rumah bagi jutaan pemain.

2 Ready Player One

Ready Player One merupakan film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Ernest Cline yang dirilis pada tahun 2011. Film yang disutradarai oleh Steven Spielberg ini dikenal karena efek visual dan CGI yang mengesankan, khususnya dalam menggambarkan dunia OASIS yang penuh warna dan fantasi. Ready Player One mengambil latar di masa depan, di mana sebagian besar manusia melarikan diri dari kenyataan yang keras dan pergi ke OASIS.

OASIS sendiri merupakan sebuah dunia virtual yang menawarkan kebebasan tanpa batas. Setelah penciptanya, James Halliday, meninggal dunia semua orang dibuat terkejut oleh pengumuman bahwa Halliday telah menyembunyikan kunci untuk mengendalikan OASIS. Dan hal tersebut pun langsung membuat pencarian besar-besaran di dunia OASIS dimulai. Wade Watts, atau yang dikenal sebagai avatar bernama Parzival dalam OASIS, adalah seorang gunters yang berusaha menemukan kunci pertama.

Bersama dengan teman-temannya, termasuk Art3mis, Aech, Shoto, mereka terjebak dalam perlombaan sengit melawan IOI, sebuah perusahaan besar yang ingin menguasai OASIS untuk tujuan komersial. Mengingat OASIS adalah sebuah dunia virtual game yang luar biasa, film ini benar-benar menghadirkan imajinasi ketika manusia bisa tinggal atau hidup di dunia virtual game tersebut.

1 Pixels

Film yang menghadirkan tema tentang dunia game yang terakhir adalah Pixels. Jika Ready Player One menghadirkan imajinasi ketika manusia tinggal di sebuah dunia virtual game, maka Pixels menghadirkan imajinasi ketika dunia atau bumi benar-benar berubah menjadi sebuah dunia game. Ceritanya sendiri berfokus pada sebuah turnamen game di era tahun 1980an di mana mereka ikut serta dalam sebuah peristiwa kapsul waktu.

Kompetisi game tersebut kemudian tercatat dan kemudian dimasukan ke kapsul waktu yang dibawa oleh NASA dan ditembakan ke luar angkasa. Mereka berharap ada kehidupan luar angkasa yang merespon hal tersebut. Dan faktanya, memang ada alien yang merespon hal itu. Namun, mereka menganggap jika isi pesan di kapsul waktu itu adalah tantangan untuk berperang.

Akibatnya, bumi pun diserang oleh alien yang memiliki teknologi untuk mengubah semua hal menjadi bentuk pixel. Yang menarik adalah semua game atau karakter yang muncul di game ini adalah karakter ikonik dari konsol Nintendo dan juga SNES, seperti Mario, Pac Man, dan juga Donkey Kong. Film ini sendiri sebenarnya merupakan adaptasi dari sebuah video pendek di YouTube yang kemudian dibuat dalam versi blockbuster.

Menghadiran film bertema dunia game memang bukan sesuatu yang menjanjikan, mengingat film-film tersebut biasanya tidak banyak mengantongi pemasukan. Meskipun begitu, tema tentang dunia game masih akan terus muncul di industri film Hollywood karena ini menjadi salah satu hal yang banyak diminati.

Exit mobile version