Shah Rukh Khan merupakan salah satu bintang Bollywood yang sangat sukses di dunia dan berikut adalah beberapa film yang wajib ditonton. Meskipun film-film Bollywood kalah populer daripada Hollywood, bukan berarti mereka tidak memiliki berbagai film bagus dan aktor yang luar biasa. Shah Rukh Khan adalah salah satu contoh aktor Bollywood yang sukses di industri perfilman dunia. Ada abeberapa film dari Shah Rukh Khan yang wajib untuk ditonton. Apa saja?

9Dilwale Dulhania Le Jeyange

Satu tahun kemudan, Khan menghadirkan salah satu film fenomenal lainnya yaitu Dilwale Dulhania Le Jeyange. Filmnya menghadirkan sebuah cerita cinta sederhana dari dua orang generasi kedua sosok yag lahir di India dan tinggal dan besar di Inggris. Salah satu film Shah Rukh Khan wajib ditonton, film romansa 90an ini rilis secara global dan jadi salah satu film Bollywood yang berhasil meraih kesuksesan secara global.

Alur ceritanya mampu menarik perhatian dari para penonton di seluruh dunia. Dilwale Dulhania Le Jeyange bahkan berhasil mendapatkan 14 penghargaan yang mana dua diantaranya adalah Best Actor yang diberikan untuk Khan. Salah satu fakta menarik dari film ini adalah Dilwale Dulhania Le Jeyange merupakan film yang tayang di bioskop paling lama dalam sejarah perfilman india.

Diketahui, film yang bercerita tentang Raj dan Simran ini masih terus tayang di bioskop yang memang secara khusus hanya menampilkan film ini. Bioskop tersebut ada di wilayah Mumbai dan film ini sudah berjalan selama lebih dari 25 tahun di biosskop tersebut. Selain kisah cinta yang sederhana, film ini menghadirkan nuansa baru dalam alur cerita film India di mana protagonisnya bukan penduduk yang tinggal di India.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.