Film action menjadi genre paling difavoritkan oleh orang-orang. Bagaimana tidak? Film action memberikan pengalaman menonton yang mendebarkan, terutama berkat berbagai sekuens aksi yang dihadirkan. Kita akan disuguhkan dengan berbagai aksi berbahaya, tembak-menembak, pertarungan jarak dekat, dan masih banyak lagi. Nah berikut ini, kita akan membahas beberapa film action yang memiliki rating paling tinggi di IMDB, dan tentu saja kualitas dari film-film ini sudah tidak bisa diragukan lagi. Berikut adalah film action dengan rating tertinggi!

10Star Wars: Episode IV – A New Hope – IMDB: 8.6

Film action pertama dengan rating tertinggi adalah A New Hope. A New Hope mengisahkan tentang petualangan seorang petani muda bernama Luke Skywalker, yang secara tak sengaja terlibat dalam konflik antara Pemberontak dan Kekaisaran Galaksi. Ketika ia menemukan pesan tersembunyi dalam droid yang rusak, R2-D2, Luke menyadari bahwa ia memiliki peran penting dalam menyelamatkan galaksi dari kekuasaan jahat Kekaisaran.

Bersama dengan prajurit pemberontak yang berpengalaman, Han Solo dan Chewbacca, serta putri Alderaan yang berani, Leia Organa, Luke memulai perjalanan epik untuk menghancurkan Death Star, senjata raksasa Kekaisaran yang dapat menghancurkan planet-planet. Dalam perjalanan mereka, Luke harus menghadapi tantangan besar dan mengatasi ketakutannya untuk menjadi Jedi sejati.

Dengan bantuan mentor Jedi terakhir, Obi-Wan Kenobi, dan keberanian dari teman-temannya, Luke menemukan kekuatan dalam dirinya sendiri untuk menghadapi Darth Vader, Sith yang kejam, dan menyelamatkan galaksi dari kehancuran. Film A New Hope disutradarai oleh George Lucas, yang juga menciptakan seluruh franchise Star Wars, dan ini menjadi film pertama atau pembuka dari franchise Star Wars yang lebih besar lagi.

Kembali
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/