Eiichiro Oda menghadirkan beberapa karakter penting yang ternyata merupakan mantan anggota angkatan laut dalam alur cerita One Piece. Angkatan laut merupakan salah satu kekuatan besar dalam cerita One Piece, selain juga merupakan alat militer dari World Government. Namun, ada beberapa karakter One Piece yang memutuskan keluar dari angkatan laut karena beberapa hal. Berikut adalah beberapa karakter mantan angkatan laut.

5Diez Barrels

Diez Barrels merupakan ayah dari X Drake dan juga salah satu karakter yang cukup menarik. Diez Barrels pada awalnya diketahui merupakan bagian dari angkatan laut. Tetapi, karena sebuah situasi yang tidak diketahui dia kemudian memutuskan untuk mundur dari angkatan laut dan dia memilih menjadi seorang bajak laut. Diez Barrels membentuk kelompok Barrels Pirates.

Diez Barrels merupakan karakter yang menemukan buah iblis langka yaitu Ope Ope no Mi. Dia dan para krunya kemudian berusaha untuk menjual buah iblis tersebut kepada pihak World Government. Namun, nahas pada akhirnya nyawa Diez Barrels dan para krunya harus melayang di tangan Donquxiote Doflamingo. Buah iblisnya sendiri kemudian berhasil dicuri oleh Rosinante.

Sejauh ini, tidak banyak informasi yang diketahui tentang Diez Barrels. Sebenarnya, Diez Barrels merupakan sosok yang baik. Namun, semenjak dia menjadi bajak laut dia justru berubah menjadi sosok yang kejam terutama kepada anaknya. Selain itu, tidak banyak informasi yang diketahui mengenai karakternya karena dia hanya muncul sebentar saja di ceritanya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.