Tidak banyak fans yang tahu jika sosok Bruce Wayne sebenarnya memiliki seorang adik yang sudah sejak lama menghilang dalam cerita DC Comics. Di sepanjang sejarah kemunculan sosok Bruce Wayne alias Batman kita selalu melihat bagaimana Thomas Wayne dan Martha Wayne hanya memiliki satu orang putra saja, yaitu Bruce Wayne. Namun, tidak banyak orang yang tahu jika sebenarnya Bruce Wayne memiliki sosok adik laki-laki yang bernama Thomas Wayne, Jr. Lalu, siapa dia sebenarnya?

1Miliki Saudara Lain

Dalam cerita Batman #1 karya Greg Capullo, Thomas Wayne, Jr. ternyata pernah jadi bagian dari perkumpulan sangat rahasia yang mengendalikan semua aspek di kota Gotham, Court of Owl. Dalam komik tersebut diperlihatkan bagaimana pemilik perusahaan March Ventures, Lincoln March, berpura-pura menjadi sekutu bagi Bruce Wayne. Bagi banyak orang dia adalah sosok yang sangat dermawan.

Tapi, pada kenyataanya, March bukanlah sebuah merupakan identitas yang asli. Selain menjadi anggota dari perkumpulan misterius Court of Owls, Lincoln March ternyata adalah adik dari Bruce Wayne yang lama hilang yaitu Thomas Wayne, Jr. Selain itu, dia mengaku bahwa dia sudah dilatih oleh Court of Owls untuk menggantikan posisi Batman. Namun March kemudian tewas dan Court of Owls kembali membangkitkannya.

Dalam pertarungan terakhirnya dengan Batman, Thomas Wayne Jr. diperlihatkan terbunuh dalam sebuah ledakan, tapi mengingat dia diberikan healing factor oleh Court of Owls, hal itu membuat Thomas Wayne Jr. menjadi karakter yang kekal. Meskipun begitu, komiknya sendiri tidak mengkonfirmasi secara jelas apakah Lincoln March memang saudara kandung dari Bruce Wayne.

Bruce sendiri nampak berusaha untuk mempercayai hal itu, meskipun dia tidak benar-benar meyakininya. Di sisi lain, dampak dari fakta jika Lincoln March kemungkinan adalah Thomas Wayne Jr. atau adik kandung Bruce Wayne yang lain dianggap tidak terlalu memberikan pengaruh besar bagi cerita Batman dan Bruce Wayne kedepannya. Meskipun begitu, bukan mustahil jika DC Comics akan menghadirkan kejutan terkait karakternya pada masa yang akan datang.

Berikutnya
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.