Film adaptasi game memang cukup menarik perhatian. Tidak banyak film adaptasi game yang berujung kesuksesan. Mayoritas dari film-film tersebut justru berakhir dengan kegagalan. Hanya segelintir saja film adaptasi game yang sukses besar, seperti yang dialami oleh franchise Resident Evil. Yap, meski dianggap menyimpang dari gamenya, film Resident Evil sukses besar di box office, sehingga dibuatkan lebih banyak sekuel. Menariknya nih Geeks, ada juga beberapa film yang dibuat terhubung dengan sebuah game. Apa saja film yang terhubung dengan game? Simak berikut ini Geeks!

5Star Wars Episode III: Revenge of the Sith

Star Wars: Episode III – Revenge of the Sith adalah film ketiga dalam trilogi prekuel Star Wars yang dirilis pada tahun 2005. Film ini dimulai dengan peristiwa Clone War yang sedang berlangsung di seluruh galaksi. Anakin Skywalker, yang telah menjadi Jedi yang kuat, mulai tergoda oleh janji kekuatan gelap untuk menyelamatkan orang yang dicintainya dari kematian.

Dengan hati berat, Anakin bergabung dengan Sith, dan Palpatine mengubahnya menjadi Darth Vader. Menariknya, sebenarnya ada sebuah game yang terhubung langsung dengan film ini yaitu Star Wars: Battlefront. Star Wars: Battlefront mungkin menjadi salah satu game Star Wars terbaik. Sebenarnya sudah ada beberapa game Star Wars: Battlefront yang dibuat. Pertama adalah game yang rilis di tahun 2004 dan 2005. Kemudian versi reboot-nya rilis di tahun 2015 dan 2017.

Meskipun game reboot-nya dianggap buruk karena fitur microtransaction yang menganggu, tetapi game tersebut berhasil dimainkan oleh banyak orang. Dan menariknya, game tersebut juga terhubung langsung dengan film Star Wars. Gamenya memang berlatar selama dan setelah peristiwa di film Revenge of the Sith, yang menunjukkan transisi dari Republic ke Empire.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/