Kabar terbaru menyebutkan jika aktor pemeran Kang the Conqueror, Jonathan Majors, akhirnya dipecat pihak Marvel lalu bagaimana nasib karakternya? Dalam laporan terbaru yang muncul menyebutkan jika pihak Jonathan Majors dinyatakan bersalah dalam kasus kekerasan yang terjadi sebelumnya. Hal ini pun langsung membuat pihak Marvel Studios bereaksi dengan memecat sang aktor. Dengan sang aktor yang dipecat, pertanyaanya kemudian bagaimana nasib Kang the Conqueror di MCU?

3Nasib Kang Di MCU

Lalu, dengan sang aktor yang resmi dipecat oleh pihak studio pertanyaan besarnya kemudian adalah bagaimana nasib Kang selanjutnya? Berkaitan dengan hal ini, ada beberapa hal atau cara yang bisa Marvel Studios lakukan untuk mengatasi masalah tersebut. Yang pertama adalah dengan melakukan casting ulang atau mengganti aktor pemeran dari Kang the Conqueror.

Dalam artikel sebelumnya, sempat ada pembahasan mengenai para aktor yang bisa gantikan Jonathan Majors untuk berperan sebagai Nathaniel Richards alias Kang the Conqueror. Ada beberapa nama yang bisa masuk pilihan dari Marvel Studios, contohnya adalah Idris Elba atau Michael Jai White. Kedua aktor ini bisa menghadirkan efek yang berbeda bagi filmnya atau bagi Marvel Studios secara keseluruhan.

Pergantian aktor sendiri sebenarnya bukan hal yang asing bagi pihak Marvel Studios. Jauh sebelumnya, di awal terbentuknya MCU mereka pernah melakukan hal ini dengan mengganti aktor pemeran James Rhodes. Awalnya, karakter Rhodey diperankan oleh Terrence Howard sebelum kemudian di film Iron Man 2 pihak Marvel mengganti Howard dengan Don Cheadle hingga sekarang.

Yang juga tidak kalah populer adalah pergantian cast dari Bruce Banner alias Hulk. Dalam film The Incredible Hulk, Marvel Studios menunjuk Edward Norton untuk memerankan karakter Bruce Banner. Namun, pihak studio kemudian memutuskan untuk mengganti Edward Norton dengan Mark Ruffalo hingga sekarang. Jadi, mengganti Jonathan Majors dengan aktor lain untuk memerankan Kang the Conqueror sebelum kemunculannya di proyek selanjutnya adalah hal yang mungkin dilakukan.

Di sisi lain, pergantian cast ini juga sangat memungkinkan untuk dilakukan Marvel Studios karena konsep Multiverse yang sudah mereka perkenalkan. Seperti halnya Loki, yang memiliki berbagai variant, Marvel Studios bisa menjelaskan kepada para fans jika Kang the Conqueror yang akan jadi ancaman besar selanjutnya bukan berasal dari timeline utama, seperti halnya yang muncul dalam cerita komik.

Berkaitan dengan perubahan cast dari Kang the Conqueror, opsi lainnya yang juga bisa Marvel Studios hadirkan untuk mengganti karakter Kang adalah dengan menghadirkan variant lain dari Kang. Di atas sudah disebutkan, seperti halnya Loki, Kang the Conqueror juga memiliki banyak variant. Dan dari sekian banyak variant yang bisa jadi pengganti Kang, Iron Lad bisa jadi pilihan utama.

Mengapa Iron Lad? Hal ini ada kaitannya dengan rencana kemunculan dari tim Young Avengers. Sudah sejak Phase 4 kemarin Marvel mulai mempersiapkan kemunculan tim Young Avengers untuk bisa muncul di MCU. Hal ini terbukti dari munculnya para karakter superhero muda atau generasi penerus dari para superhero sebelumnya. Dalam adegan terakhir di film The Marvels memperlihatkan bagaimana Kamala Khan sekarang bertindak seperti sosok Nick Fury, di mana dia menyatukan para karakter superhero muda.

Kamala memulainya dari sosok Kate Bishop. Meskipun awalnya Kate ragu dengan tawaran dari Kamala Khan, namun di akhir adegannya nampak bagaimana dia mulai tertarik dengan hal tersebut. Dari momen tersebut bisa kita tarik kesimpulan jika Kamala Khan dan Kate Bishop akan jadi dua superhero yang mendirikan atau membentuk tim superhero muda baru, Young Avengers.

Dalam cerita komiknya, Young Avengers adalah tim superhero yang berisi para karakter superhero remaja atau karakter superhero yang sudah mulai dewasa. Salah satu karakter yang muncul dalam cerita Young Avengers dan terlibat dengan tim ini adalah Nathaniel Richards. Namun, perlu jadi catatan jika Nathaniel Richards versi ini berbeda dari sosok Kang yang kita kenal.

Nathaniel Richards alias Iron Lad sengaja pergi dari timelinenya dan berubah menjadi sosok yang lebih baik. Dia tidak mau mengikuti jejak para Nathaniel Richards dari timeline lain, di mana mereka semua jahat. Iron Lad sendiri pada awalnya memang diceritakan sebagai mata-mata bagi Kang, di mana dia sengaja menyusup ke tim Young Avengers untuk menggali sebanyak mungkin informasi.

Tetapi, dia kemudian memutuskan untuk tidak lagi mengikuti rencana Kang tersebut dan lebih memilih menjadi Iron Lad yang membantu tim Young Avengers. Namun, pada akhirnya, iron Lad tetap jadi villain karena demi melindungi teman-temannya dari ancaman Kang. Marvel Studios bisa mengadaptasi cerita ini di mana Iron Lad menjadi musuh bagi Young Avengers sebelum kemudian memutuskan untuk bergabung dengan mereka.

Mengganti karakter Villain utama – Ke Halaman 3

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.