Dunia yang muncul antara series Naruto dan juga Boruto benar-benar berbeda, yang muncul teori jika itu merupakan bagian dari Infinite Tsukuyomi. Pasca cerita series Naruto Shippuden selesai, banyak fans yang tidak menduga jika Masashi Kishimoto akan menghadirkan cerita lanjutan atau sekuelnya. Dan kita kemudian diperkenalkan dengan series Boruto: Naruto Next Generation yang kemudian berubah jadi Two Blue Vortex. Salah satu teori yang populer di kalangan fans menyebutkan jika apa yang terjadi di cerita Boruto merupakan bagian dari efek genjutsu Infinite Tsukuyomi.

1Rencana Madara Berhasil

Menjelang akhir pertempuran di series Naruto Shippuden, pasca Obito membayar kesalahannya sebelum tewas, Madara kemudian menjadi Jinchuuriki bagi monster ekor sepuluh. Dengan lebih banyak kekuatan dari semua orang yang ada di bumi, Madara akhirnya berhasil mengaktifkan Infinite Tsukuyomi. Semua shinobi yang ada di medang perang terjebak di dunia ilusi tersebut dan nampak Madara sudah memenangkan pertempuranny.

Masing-masing shinobi berada dalam alam bawah sadar mereka, hidup dalam mimpi yang sempurna yang mereka idam-idamkan. Namun, satu-satunya orang yang bisa membatalkan Infinite Tsukuyomi ini adalah Sasuke yang menggunakan Rinnegan miliknya. Dia kemudian membantu Sakura, Naruto, dan Kakashi untuk terbebas dari ilusi tersebut. Team7 nampak berhasil menyelamatkan dunia.

Namun, para fans sendiri ada yang berteori jika Sasuke sebenarnya tidak benar-benar berhasil lepas dari efek Infinite Tsukuyomi. Artinya, Naruto dan juga yang lain tidak pernah bangun atau terlepas dari ilusi tersebut. Pengkhianaatan Zetsu Hitam dan juga kemunculan Kaguya Otsutsuki secara teori mematahkan apa yang para fans teorikan sebelumnya. Tetapi, menghadirkan Infinite Tsukuyomi membutuhkan Pohon Suci.

Karena itulah ada kemungkinan jika kemunculan dan rencana Kaguya tidak lain merupakan ilusi yang sengaja didesain secara spesifik untuk Naruto dan Sasuke, dua shinobi yang cukup kuat untuk menjadi ancaman besar bagi rencana Madara. Di sisi lain, Infinite Tsukuyomi yang diaktifkan oleh Madara Uchiha ini juga dianggap menjadi penjelasan mengapa alur cerita Boruto dan Naruto berbeda.

Semenjak series Boruto mulai, banyak para fans yang mengkritik seriesnya. Salah satu hal yang banyak dikritik oleh para fans adalah bagaimana dunia yang muncul di series Boruto nampak sangat berbeda jika dibandingkan dengan Naruto. Di dunia Boruto, dunia shinobi sudah berubah menjadi damai yang mana bahkan hampir terasa seperti sebuah dunia utopia atau dunia khayalan.

Teknologi yang digunakan oleh para shinobi juga sangat maju dan modern, sementara desa Konoha jauh lebih sejahtera dari sebelumnya. Misi-misi yang harus Boruto dan kawan-kawannya hadapi sangat berbeda dan cenderung tidak berbahaya seperti dunia Naruto sebelumnya. Dan yang dianggap paling mencolok adalah bagaimana Naruto seolah berhasil mewujudkan mimpinya, selain menjadi seorang Hokage dia juga memiliki seorang istri dan dua anak. Bagaimana menurut kalian terkait hal ini Geeks, apakah kalian setuju dengan teorinya?

Berikutnya
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.