Sosok Caribou dianggap jadi salah satu karakter berbahaya dalam cerita One Piece, karena dia tahu banyak hal yang bersifat rahasia. Mereka yang jadi sosok berbahaya karena kekuatan dahsyat yang dimiliki memang sangat sering muncul dalam cerita One Piece. Namun, karakter seperti Caribou jadi sosok yang berbahaya di cerita One Piece bukan karena kekuatannya melainkan dia tahu banyak hal.

2Informasi Yang Caribou Ketahui

Satu hal yang membuat Caribou jadi karakter yang berbahaya di dunia One saat ini adalah informasi yang dia miliki atau ketahui. Dan informasi yang Caribou ketahui tidaklah main-main, di mana dia mengetahui tentang keberadaan dua Senjata Kuno. Dalam arc Pulau Manusia Ikan, Caribou diketahui behasil menguping isi pembicaraan antara Nico Robin dan juga King Netunes.

Dalam percakapan tersebut, terungkap jika Shirahoshi sebenarnya bukan putri duyung biasa. Dia merupakan salah satu Senjata Kuno yaitu Poseidon. Yang menarik adalah hal tersebut tidak terjadi satu kali. Dalam arc Wano pasca kekalahan dari Kaido, Caribou kembali mencuri dengar percakapan antaraa Nico Robin dan para kru Topi Jerami mengenai keberadaan salah satu Senjata Kuno lain di Wano. Senjata Kuno tersebut adalah Pluton.

Caribou sendiri saat ini diketahui berada di pulau Egghead dan seperti halnya dia di Wano ataupun Pulau Manusia Ikan, keberadaan dari sang karakter tidak diketahui. Kemungkinan besar saat ini Caribou sedang bersembunyi di suatu tempat yang tidak kita ketahui dan berusaha untuk mengumpulkan informasi penting dari apa yang dia lihat atau dia dengar dari berbagai peristiwa di Egghead.

Satu spekulasi yang mungkin terjadi adalah dia mungkin tahu atau mendengar informasi dari Vegapunk mengenai keberadaan Senjata Kuno lainnya, yaitu Uranus. Hal ini berdasarkan informasi jika Egghead menyimpan sumber energi kuno yang jadi bahan untuk membuat Mother Flame. Di akhir arc Egghead nanti, Caribou mungkin akan menyadari jika tiga Senjata Kuno tersebut adalah senjata yang bisa menghancurkan dunia.

Langkah Caribou Selanjutnya – Ke Halaman 3

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.