Meskipun sudah mengalami peningkatan kekuatan, sosok Uzumaki Boruto masih memiliki kelamah dalam cerita Two Blue Vortex yang bisa musuh manfaatkan. Pasca timeskip selama empat tahun, Boruto nampak sudah mengalami peningkatan kekuatan. Hal ini terlihat dari bagaimana percaya diri Boruto yang tinggi saat menghadapi Code. Meskipun begitu, Boruto tetap memiliki beberapa kelemahan dalam cerita Two Blue Vortex yang bisa dieksploitasi atau dimanfaatkan oleh para villain. Apa saja?

5Kemampuan Chakra Yang Terbatas

Meskipun merupakan anak dari Naruto, namun bukan berarti Boruto memiliki kedahsyatan dalam hal daya tahan yang sama dengan Naruto. Terlepas dari Naruto adalah karakter utama, sedari lahir dia merupakan keturunan Uzumaki dan terdapat Kurama di dalam tubuhnya. Hal itu membuat Naruto memiliki chakra yang sangat besar di dalam tubuhnya. Sedangkan, Boruto justru tidak memiliki level chakra yang sama dengan sang ayah.

Dengan adanya gen Hyuuga dalam tubuh Boruto, hal tersebut membuat Boruto tidak memiliki cadangan chakra dan pengusaan chakra layaknya klan Uzumaki. Boruto juga tidak memiliki Bijuu dalam tubuhnya. Boruto bisa saja kehilangan stamina dan chakra, yang membuat dia akhirnya tidak sadarkan diri dan hal itu membuat Momoshiki Otsutsuki mengambil alih tubuhnya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.