4Nefertari Lili

Nefertari Lili adalah karakter yang baru diperkenalkan di cerita One Piece dalam chapter 1084. Dia merupakan nenek moyang dari keluarga Nefertari dan juga salah satu pemimpin awal dari kerajaan Alabasta. Sejauh ini, memang tidak banyak informasi yang diketahui selain dia juga ikut dalam pertempuran menghadapi Kerajaan Kuno dan jadi salah satu orang penting yang ikut mendirikan World Government.

Sosok Nefertari Lili sempat menjadi bahan perbincangan hangat para fans karena dia dianggap memiliki koneksi dengan Im. Yang menarik adalah menurut penuturan Cobra, Nefertari Lili menghilang tanpa jejak sejak 800 tahun lalu. Tidak ada informasi ke mana dia pergi dan bahkan catatan sejarah tentang Lili juga tidak pernah ada. Inilah yang kemudian membuat para fans penasaran dengan sosoknya.

Meskipun begitu, di chapter selanjutnya diperlihatkan bagaimana Nefertari Lili ternyata merupakan bagian dari klan D, yang artinya keluarga Nefertari merupakan salah satu bagian dari klan tersebut. Yang tidak kalah menarik adalah Lili berpesan kepada generasi penerusnya untuk menjaga dan mempertahankan Poneglyph yang ada. Hal ini memunculkan spekulasi bahwa ada rencana besar yang tersimpan di balik Poneglyph.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.