Home MOVIE MOVIE FEATURES 5 Kostum di MCU yang Dihujat Netizen!

5 Kostum di MCU yang Dihujat Netizen!

Rasanya semua orang sepakat bahwa Black Panther, Captain America, dan Thor memiliki kostum terbaik di MCU. Kostum mereka sangat keren, bahkan cukup mendekati dengan versi komiknya. Tentu saja ketika kita melihat superhero beraksi, kostum menjadi hal pertama yang kita lihat. Karena itulah kostum menjadi elemen penting dari sebuah film superhero. Tetapi nih Geeks, ada juga beberapa kostum di MCU yang justru mendapatkan hujatan dari netizen luar. Apa saja kostum yang mendapat hujatan tersebut? Simak berikut ini!

1 Ultron

Dalam komik, Ultron memiliki desain robot yang sangat ikonik. Dengan mulut yang selalu terbuka dan mata merah kecilnya, Ultron mampu membuat musuhnya ketakutan dan membuat kagum pembacanya. Tetapi hal berbeda di tampilkan dalam MCU. Para penggemar menyebut bahwa Ultron di MCU lebih mirip seperti android dari film Transformers. Memang Age of Ultron dibuat pada masa kejayaan franchise Transformers.

Sehingga mungkin para pembuat film membuat desain Ultron yang terinspirasi “style” dari live action Transformers. Akibatnya, Ultron MCU terlihat sangat mirip Autbot dan menyeramkan karena alasan yang salah. Beruntung karena kita hanya melihat Ultron dalam satu film saja, karena dia tidak muncul kembali.

2 Ghost

Menjadikan Ghost sebagai villain wanita di Ant-Man and the Wasp bukanlah ide yang buruk, dan memilih Hannah John-Kamen untuk memerankan karakter tersebut adalah langkah yang baik dilakukan. Sayangnya, karakter Ghost di MCU ternodai dengan kostumnya yang sangat buruk. Penggemar pun menyebut bahwa kostum Ghost seperti dibuat oleh plastik murah. Ditambah lagi dengan topengnya yang berbentuk sangat mencewakan, kontras dengan tampilannya di komik yang lebih mengintimidasi.

Padahal budget pembuatan film Ant-Man and the Wasp cukup besar, yang berarti Marvel Studios memiliki lebih banyak ruang untuk membuat kostum sang villain dengan lebih baik. Penggemar berharap agar Ghost masih akan kembali di MCU, tetapi mereka ingin desain kostum yang berbeda saat dia kembali.

3 Whiplash

Whiplash menjadi villain utama yang dihadapi Iron Man dalam film kedua. Buat kalian yang belum tahu, sebenarnya Whiplash di MCU adalah gabungan dari karakter Whiplash (dirinya sendiri) dan Crimson Dynamo dari komik. Ketika sang villain ini muncul di trailer Iron Man 2, banyak yang mencemoohnya karena Whiplash tidak hanya terlihat konyol, tetapi juga benar-benar tidak logis. Banyak yang menyebut bahwa Whiplash terlihat seperti gelandangan.

Dia membawa cambuk listrik yang dia ikat di belakang tubuhnya. Lebih buruknya lagi dia tampil bertelanjang dada, namun dengan bawahan kostum orange-nya yang dibiarkan menggantung. Sebenarnya Whiplash menggunakan beberapa kostum di film ini, dan kostum keduanya terlihat seperti Iron Monger yang muncul di film Iron Man sebelumnya, tetapi dengan menggunakan cambuk. Padahal tampilan Whiplash di komik sangatlah keren dengan armornya yang hampir menutupi seluruh tubuhnya.

4 Hawkeye

Hawkeye di MCU memang sangat dianak tirikan. Bagaimana tidak? Dialah satu-satunya anggota inti Avengers yang tidak memiliki film solo. Dia hanya mendapatkan jatah sebuah series solo yang rilis tahun 2021. Ketika Hawkeye tampil dalam film The Avengers, kostumnya Haweye mendapat banyak hujatan dari para penggemar.

Selain karena kostumnya sangat berbeda dari komik, di mana Hawkeye menggunakan kostum hitam dan ungu, kostum tersebut juga tidak memberikan perlindungan yang lebih terhadap sang karakter. Yap, kostum Hawkeye berlengan pendek, sehingga akan memudahkan musuh untuk melukainya. Beruntung karena Marvel Studios kemudian memperbaiki kostum Hawkeye di film-film selanjutnya, dan berakhir positif.

5 Falcon

Ketika pertama kali Sam Wilson mengenakan sayap di Captain America: The Winter Soldier, kostumnya memang tidak mengesankan. Dalam kolom komentar, banyak penggemar yang menyebut bahwa kostum Sam Wilson membosankan dan bukan seperti kostum superhero. Skema hitam dan abu-abu yang dipadukan terasa datar. Jelas sekali bahwa para perancang kostum itu lebih menekankan kegunaan taktis daripada kreativitas.

Bahkan kostumnya terlihat lebih buruk lagi ketika Sam Wilson berada di samping Captain America. Memang kostum yang digunakan Sam Wilson adalah kostum eksperimental yang dibuat oleh angkatan udara, sehingga penampilan dan style bukanlah perhatian utama.

Itulah dia Geeks beberapa kostum karakter MCU yang mendapat hujatan dari netizen luar. Mungkin kostum-kostum tersebut tidak sesuai dengan ekspektasi mereka, dan menganggap bahwa kostumnya buruk. Di antara kostum di atas, mana yang menuruk kalian buruk?

Exit mobile version