Popularitas dari berbagai judul klasik kartun menarik minat dari para produser film untuk melakukan adaptasi ceritanya dalam versi film yang fenomenal. Sudah sejak lama film kartun selalu menemani masa kecil banyak orang. Hal itu membuat banyak judul kartun yang akhirnya populer dan bertahan sangat lama. Kepopuleran itu kemudian dimanfaatkan oleh para produksi film untuk membuat alur cerita kartun tersebut nyata dalam film layar lebar. Berikut adalah deretan adaptasi film kartun yang paling fenomenal.

2Masters Of The Universe

Di era 80 dan 90an, banyak bintang film aksi yang saling menginspirasi satu sama lainnya. Pasca kesuksesan dari film Conan the Barbarian di tahun 1982, aktor laga lainnya, Dolph Lundgreen, kemudian mulai menunjukan kemampuan aktingnya. Dia membintangi sebuah film dengan tema yang hampir sama yaaitu Masters of the Universe. Ini merupakan adaptasi dari kartun populer He-Man and the Masters of the Universe.

Meskipun Dolph Lundgreen yang jadi bintang utama di film tersebut, namun penampilannya tidak menutupi aksi dari bintang lainnya. Contohnya adalah bagaimana Frank Langella berhasil memberikan kesan luar biasa dengan berperan sebagai villain utama, Skeletor. Adegan bertarungnya dihadirkan dengan baik dan kostum yang dikenakan juga mirip dengan versi kartun.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.