Dengan tahun 2023 yang tersisa beberapa bulan lagi, ada beberapa film sci-fi atau fiksi ilmiah yang akan rilis di sisa tahun ini. Film sci-fi memang selalu ditunggu oleh para penggemarnya dan di tahun ini sudah ada beberapa film yang rilis dan cukup sukses. Misalnya, The Wandering Earth II dan Crater. Meskipun begitu, masih ada beberapa film sci-fi yang akan rilis di sisa tahun 2023 ini. Apa saja?

1. Rebel Moon

film sci-fi 2023

Proyek film terbaru garapan Zack Snyder yang jadi salah satu film yang dinantikan oleh para fans di tahun 2023 ini. Rebel Moon merupakan film yang memiliki skala dan cakupan yang sama dengan film Dune Part 2 yang batal tayang pada tahun ini. Film bertema luar angkasa ini terbagi menjadi dua bagian. Namun, untuk bagian pertama filmnya, yang berjudul A Child of Fire, akan rilis di platform Netflix pada Desember mendatang.

Meskipun pada awalnya Rebel Moon dianggap terinspirasi dari film Star Wars, namun ada banyak franchise sci-fi yang kemudian menjadi inspirasi dari film Rebel Moon. Zack Snyder kemudian menghadirkan elemen orisinal dengan cara yang epik. Banyak fans yang penasaran seperti apa film epik galaksi dari garapan Zack Snyder ini pasca kesuksesan dari film sebelumnya, seperti Army of the Dead.

2. Poor Things

Yorgos Lanthimos merupakan salah satu pembuat film yang namanya cukup melejut dalam beberapa tahun belakangan. Dia adalah salah satu sutradara yang karyanya selalu ditunggu. Humor yang garing dan aneh dengan subyek bahasan cerita yang gelap, serta karakter-karakter yang juga menarik menjadi beberapa poin yang sering muncul dalam film-film garapan Lanthimos.

Bagaimana kemudian Lanthimos mencoba untuk menghadirkan film dengan genre sci-fi membuat para fans pun penasaran dan tidak sabar dengan filmnya. Judulnya sendiri adalah Poor Things dan film ini berkisah tentang karakter yang diperankan oleh Emma Stone, di mana karakter tersebut mirip seperti Frankenstein karena memang sama-sama dibuat oleh sosok ilmuwan gila. Poor Things akan rilis pada awal Desember mendatang.

3. The Creator

film sci-fi 2023

The Creator merupakan film pertama dari Gareth Edwards pasca sebelumnya dia menggarap spinoff dari Star Wars, yaitu Rogue One. Dalam film The Creator, Edwards akan menghadirkan cerita sci-fi miliknya sendiri. Filmnya berkisah tentang perang yang sangat panjang antara umat manusia dengan Artificial Inteligent atau kecerdasan buatan yang mereka ciptakan.

Film-film hasil karya dari Gareth Edward terkenal akan skalanya yang besar dan masif, serta penggunaan efek spesial yang sangat epik. Tentunya akan sangat menarik untuk melihat bagaimana proyek orisinal dari Gareth Edwards ini. The Creator menjanjikan film yang saangat indah dan menarik secara visual. Karena, Greig Fraser pernah menjadi director of photography di film Dune dan The Batman. Geeks bisa menyaksikan filmnya di akhir September nanti.

4. Foe

Musim gugur tahun ini memang penuh dengan berbagai judul film-film sci-fi blockbuster, namun tidak ada salahnya juga jika Geeks menonton film sci-fi yang menjadi bagian dari proyek kecil. Salah satu judul film sci-fi kecil yang menjanjikan adalah Foe. Film ini dibintangi oleh Saoirse Ronan dan Paul Mescal. Foe sendiri berkisah tentang hubungan pelik dari sepasang kekasih.

Pasalnya, salah satu dari mereka akan dikirim ke stasiun luar angkasa untuk menjalankan misi. Dan posisinya tersebut akan digantikan oleh robot. Namun, yang jadi pertanyaan kemudian apakah robot tersebut mampu menggantikan posisi sang kekasih atau justru menjadi musuh. Foe akan tayang perdana dalam acara New York Film Festival pada bulan ini dan akan tayang di bioskop pada awal Oktober mendatang.

5. Fingernails

Fingernails juga mirip seperti Foe, yaitu film sci-fi romantis tentang seorang wanita yang memutuskan untuk bergabung dengan sebuah program misterius. Program misterius tersebut akan melakukan uji coba atau tes tentang kemunculan rasa cinta di dalam sebuah pasangan. Beberapa nama yang akan membintangi film ini adalah Jessie Buckley, Riz Ahmen, Jeremy Allen White, Annie Murphy, dan Luke Wilson.

Fingernails merupakan film garapan sutradara asal Yunani, Christos Nikou. Ini akan jadi proyek film pertamanya yang menggunakan bahasa Inggris. Fingernails akan tayang terbatas di bioskop pada 27 Oktober mendatang sebelum kemudian tayang di platform streaming Apple TV+ pada November 2023.

6. The Marvels

film sci-fi 2023

The Marvels merupakan film sci-fi lainnya yang akan Marvel Studios hadirkan pasca film Ant-Man and the Wasp: Quantumania dan Guardians of the Galaxy Vol. 3. Ini juga akan menjadi sekuel bagi series Ms. Marvel dan Secret Invasion serta film Captain Marvel dan WandaVision. The Marvels akan menjadi film MCU pertama yang menghadirkan tim pahlawan yang seluruhnya adalah superhero wanita.

Nia DaCosta akan jadi sutradara dari film ini dan dia pun berjanji akan menghadirkan film superhero yang berbeda dari film yang lainnya. The Marvels sendiri akan memperlihatkan bagaimana Carol Danvers, Monica Rambeu, dan juga Kamala Khan bersatu untuk menghadapi ancaman yang sama. Kita juga akan melihat stasiun luar angkasa yang menjadi markas dari agensi baru di MCU.

7. The Hunger Games: The Ballad of Songbirds and Snakes

film sci-fi 2023

Film-film The Hunger Games masih populer sampai sekarang. Jennifer Lawrence merupakan bintang utama dari berbagai film tersebut, di mana dia berperan menjadi sosok Katniss Everdeen. Dengan jarak kurang lebih 8 tahun dari film terakhir, The Hunger Games kembali merilis film terbaru dengan judul The Ballad of Songbirds and Snakes. Film ini diadaptasi dari novel karya Suzanne Collins.

Filmnya sendiri akan menjadi prekuel dari film-film Hunger Games sebelumnya. Ceritanya sendiri berfokus pada sosok Coriolanus Snow muda yang menjadi mentor bagi Lucy Baird dalam acara tahunan Hunger Games ke 10. Francis Lawrence akan kembali duduk di kursi sutradara dalam film ini, di mana dia coba untuk menghadirkan kembali berbagai hal menarik dan epik dari film pertamanya.

8. Godzilla Minus One

film sci-fi 2023

Film tentang kaiju masih tetap jadi salah satau film yang dinantikan dan diminati oleh pecinta film. Setelah Godzilla vs. Kong, para pecinta dunia monster akan kembali disuguhkan oleh kemunculan dari sang raja monster, Godzilla, dalam film Godzilla Minus One. Film ini berbeda dari film Godzilla versi Legendary Pictures, karena Minus One adalah film Godzilla produksi Toho.

Berdasarkan dari teaser trailer yang baru rilis, Godzilla Minus One bercerita tentang negara Jepang yang harus kembali mengalami peristiwa mengerikan pasca perang dunia kedua. Dan peristiwa mengerikan tersebut tidak lain adalah serangan Godzilla terhadap negara Jepang. Takashi Yamazaki akan menjadi sutradara dari film ini yang direncanakan tayang di Jepang pada Desember mendatang.

9. The Beast

Film sci-fi yang rilis di sisa tahun 2023 adalah The Beast. Sebenarnya, film ini masih belum memiliki jadwal tayang resmi. Namun, filmnya sudah tayang perdana dalam Venice Film Festival pada 3 September kemarin. Meskipun begitu, kemungkinan besar filmnya akan tayang menjelang akhir 2023. The Beast sendiri dikerjakan oleh sutradara Bertrand Bonello. Filmnya sendiri menghadirkan tiga timeline yang berbeda.

Pasalnya, karakter yang diperankan oleh Lea Seydoux mencoba untuk melakukan manipulasi terhadap DNA miliknya. Dia mencoba untuk menghapus berbagai emosi yang kuat dari dirinya. Seperti halnya Foe dan Fingernail, The Beast juga merupakan proyek film sci-fi yang cenderung kecil jika dibandingkan dengan berbagai proyek film lainnya.

Di akhir tahun 2023 memang menjadi mimpi buruk bagi industri perfilman Hollywood, mengingat saat ini para aktor dan aktris serta penulis film sedang melakukan demonstrasi besar-besaran. Meskipun begitu, beberapa judul film sudah siap tayang di paruh akhir 2023 ini di mana sebagian judul filmnya bergenre sci-fi.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.