Akademi Tsubakihara

Tim voli Tsubaihara merupakan salah satu tim yang terkuat dan tangguh, yang dibuktikan dengan tim mereka sanggup masuk kompetisi Spring National dua kali. Kekuatan terbesar mereka berasal dari solidnya pertahanan dan serangan, yang mana membuat mereka bisa melakukan berbagai strategi level tinggi. Tsubakihara merupakan tim yang dihadapi oleh Karasuno yang mempraktikan teknik pinch serve, dimana saat serve dilakukan bola sampai menyentuh langit-langit stadium. Karena staium nasional berbeda dengan stadium lainnya, maka seluruh tim Karasuno bukan hanya bertarung melawan musuh, tapi juga harus memprediksi jatuhnya bola.

SMA Aobajohsai

Bagi Karasuno, tim Aobajohsai merupakan sebuah tim yang memiliki “dendam pribadi” khususnya bagi Toru Oikawa.  Dia merupakan senpai bagi Kageyama, dan selalu muncul hasrat untuk mengalahkan Kageyama dalam diri Oikawa. Kageyama terkadang tidak peduli akan hal itu, karena hal yang dia inginkan adalah menang. Aobahjosai merupakan tim yang sangat tangguh.

Mereka udah mengalahkan Karasuno beberapa kali saat babak penyisihan Interhigh dan dalam latih tanding. Dalam babak playoff Spring High, Karasuno berhasil mengalahkan Aobajohsai. Karasuno seolah ingin menunjukan bahwa pertandingan yang mereka lakukan berkali-kali dan kalah menjadi sebuah pelajaran yang penting.

SMA Nekoma

Dengan fleksibilitas yang dimiliki oleh setiap anggotanya, juga ditambahkan dengan nama SMA ini, mereka kemudian mendapatkan julukan “si kucing.” Nekoma dan Karasuno juga memiliki sejarah yang panjang, dimana mereka sering kali menjadi lawan latih tanding bagi Karasuno yang kemudian disebut sebagai “pertandingan di tempat sampah.” Dalam setiap latih tanding dan kamp musim panas, Karasuno hampir tidak bisa menang melawan Nekoma.

Meskipun mereka adalah rival, namun ada dua anggota mereka yang bersahabat dengan anggota Karasuno. Kenma, teman dari Hinata, sangat menantikan mereka bermain dalam sebuah pertandingan resmi.

Akademi Fukuroudani

Meskipun kita belum melihat Karasuno bertanding dalam pertandingan resmi melawan Fukuruoudani, mereka merupakan salah satu tim yang menjadi lawan Karasuno dalam kamp latihan musim panas. Fukuruoudani dianggap sebagai salah satu dari empat tim bola voli terhebat di Tokyo, dengan pemain andalan mereka, Bokuto, yang berada di ranking kelima nasional.

Talenta mereka sangat luar biasa, tidak perlu diragukan lagi. Dan dengan kekuatan tim yang mereka miliki menjadikan tim Fukuroudani lawan yang sangat tangguh bagi Karasuno. Permasalahan utama dalam tim ini adalah bagaimana sosok Bokuto yang memiliki sifat mood swing alias moodnya selalu berubah setiap saat. Beruntung tim mengetahui bagaimana cara mengatasinya.

Akademi Shiratorizawa

Shiratorizawa merupakan salah satu tim dari delapan tim terbaik di Jepang. Kemampuan tim ini bukan hanya terletak di pemain andalan mereka, Wakatoshi Ushijama yang menjadi salah satu dari tiga pemain terhebat Jepang, tapi juga keseluruhan timnya. Shiratorizawa memiliki kombinasi kekuatan yang sangat pas di berbagai sisi. Kekalahan atas Karasuno tentunya membuat banyak orang terkejut.

Mereka menghadapi Karasuno dalam babak playoff di Spring High. Meskipun Shiratorizawa adalah lawan yang tangguh, Karasuno tidak memiliki niatan untuk kalah dari tim ini, yang ditunjukan dari bagaimana mereka beradaptasi saat bertanding. Mereka terus menang poin demi poin

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.