Beberapa film Sci-fi atau fiksi ilmiah sering kali mengahdirkan pseudo-science atau sains palsu dan berikut adalah deretan film yang dibantah sains. Film dengan genre sci-fi selalu laris di pasaran mengingat banyak orang yang senang dengan teknologi atau hal lainnya yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan. Dan sering kali, film sci-fi melahirkan pseudo-science atau sains palsu. Berikut adalah deretan film sci-fi yang dibantah sains.

9Jurassic Park

Film sci-fi yang dibantah oleh sains pertama adalah Jurassic Park. Jurassic World merupakan “sekuel” dari Jurassic Park dan masih jadi bagian dari franchise yang rilis pada era 1990an tersebut. Meskipun masih menghadirkan tema yang sama, namun premis dan benang merah ceritanya berbeda. Dan yang juga menarik adalah para dinosaurus yang muncul di film Jurassic World nampak lebih modern serta lebih lincah dan nyata dari para dinosaurus di cerita Jurassic Park.

Jurassic Park sendiri bercerita tentang ilmuwan yang menggunakan ilmu pengetahuan untuk menghidupkan kembali dinosaurus dengan menggabungkan DNA para dinosauurus dengan para hewan lainnya. Hal ini terbukti sukses yang mana di film perdananya kita melihat berbagai dinosaurus epik yang muncul di Jurasic Park. Bahkan, di film Jurassic World kita melihat adanya kreasi lain untuk menghadirkan dinosaurus.

Namun, menurut ahli paleontologi, Steve Brusatte, di tahun 2018 sempat memberikan tanggapannya kepada BBC Science terkait dengan kemungkinan untuk menghadirkan kloning dinosaurus. Menurutnya, hampir tidak mungkin manusia melakukan kloning tersebut. Pasalnya, tidak ada seorang pun yang pernah berhasil menemukan DNA dari dinosaurus asli meskipun hanya sedikit.

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.