Home OTAKU OTAKU FEATURES One Piece: Ini Sosok Raja Bajak Laut Pertama!

One Piece: Ini Sosok Raja Bajak Laut Pertama!

Meskipun dalam cerita One Piece sosok Gol D Roger merupakaan raja bajak laut, namun ada sosok lain yang dianggap sebagai raja bajak laut pertama. Seperti yang Geeks ketahui, dalam 800 tahun terakhir tidak ada yang berhasil mencapai Laugh Tale selain Gol D Roger. Dan hal inilah yang membuat Roger kemudian mendapatkan julukan sebagai raja bajak laut. Namun, ratusan tahun sebelum Roger mendapatkan gelar tersebut sebenarnya ada sosok lain yang bisa dianggap sebagai raja bajak laut pertama.

3 Mengenal Mont Blanc Noland

Sosok Mont Blanc Noland mungkin terdengar tidak asing di telinga banyak Geeks. Noland sendiri hidup sekitar 400 tahun yang lalu sebelum timeline saat ini. Noland adalah seorang laksamana yang berasal dari kerajaan Lvneel di wilayah North Blue. Dia adalah seorang penjelajah yang dipercaya oleh pihak kerajaan untuk menemukan sesuatu yang menarik di dunia. Inilah yang kemudian membuat Noland banyak melakukan perjalanan di Grand Line dan New World.

Salah satu contoh petualangan dari Noland adalah ketika dia bertemu dengan nenek moyang Wiper di pulau Jaya.  Di sana juga dia berusaha menyembuhkaan Tree Fever yang membuat nama Noland dikenang dan diingat oleh orang-orang. Menurut sebuah catatan dia juga adalah orang yang pertama kali menemukan kota emas di pulau Jaya. Berbeda dengan karakter lainnya, apa yang disebutkan oleh Noland semuanya ditulis dalam sebuah buku catatan dan kemudian menjadi legenda bagi orang-orang yang membaca atau mendengar ceritanya.

Sayangnya, nasib Noland harus berakhir dengan tragis. Setelah dia menemukan kota emas di pulau Jaya, Noland sangat bahagia menemukan kota itu dan segera pulang untuk melaporkan kepada sang Raja dari Lvneel. Namun, sayangnya, setelah dia kembali dengan membawa sang Raja Lvneel, kota itu telah lenyap dan hanya menyisakan hutan belantara dan laut lepas.

Padahal, tanpa banyak orang yang tahu kota itu telah berada di atas langit karena terjadinya fenomena alam yang sangat luar biasa. Akhirnya, banyak yang menganggap Noland berbohong dan menganggapnya gila. Juga, sejak saat itu semua petualangan hebat Noland dianggap hanya dongeng yang mustahil terjadi dan dia dikenang sebagai Noland si Pembohong Dalam Sejarah.

Petunjuk Wujud One Piece – Ke Halaman 2

2 Petunjuk Wujud One Piece

Setelah dianggap berbohong mengenai kota emas pada sang raja dia langsung dijatuhi hukuman mati dan citranya menjadi sangat buruk. Bahkan, akibat peristiwa itu terdapat sebuah buku dongeng yang menceritakan Noland si Pembohong Dalam Sejarah yang mana dalam ceritanya disebutkan jika Noland memang menemukan banyak hal dalam perjalanannya di Grand Line. Namun, hal itu dianggap sebagai sebuah cerita palsu.

Lalu, mengapa kemudian Noland dianggap sebagai raja bajak laut pertama? Untuk bisa disebut sebagai raja bajak laut, seseorang tentu harus bisa menginjakan kakinya di wilayah Laugh Tale. Sebelum era Roger pun, Laugh Tale sudah menjadi sebuah pulau yang legendaris sebagai tujuan akhir para bajak laut. Kemungkinan Noland pernah berada di pulau tersebut atau setidaknya pernah hampir sampai.

Karena, Noland selalu bercerita kepada orang-orang di keraajaan Lvneel tentang petualangan yang dia lakukan. Salah satu contohnya adalah berdasarkan cerita yang dia ungkapkan, sepertinya Noland pernah mengunjungi Dressrosa dan membantu para penduduk Tontatta. Mayoritas orang di dunia One Piece menganggap jika cerita dari catatan Noland hanya sebuah dongeng belaka.

Namun, terdapat sebuah teori menarik yang berkaitan dengan hal tersebut. Seperti yang disebutkan di atas, jika Noland sudah pernah mengelilingi Grand Line dan New World. Dia sudah berinteraksi dan melakukan banyak hal dengan para penduduk di berbagai wilayah, seperti di Shandia dan Tontatta. Meskipun mayoritas orang meyakini cerita Noland adalah palsu, namun faktanya tidaklah demikian.

Menurut teorinya, dengan semua cerita yang Noland catat atau tulis di buku catatannya memang nyata bukan mustahil jika ada petunjuk mengenai bentuk atau wujud dari harta karun One Piece yang dia tulis. Seperti yang Geeks ketahui, apa sebenarnya One Piece jadi pertanyaan terbesar para fans sejak awal seriesnya. Dan buku catatan dari petualangan Noland – atau buku dongengnya – bisa memberikan petunjuk tentang wujud dari One Piece. Hanya tinggal masalah waktu sebelum Noland kembali muncul dan menghadirkan sesuatu yang signifikan dalam ceritanya.

Hanya Roger Yang Percaya – Ke Halaman 3

1 Hanya Roger Yang Percaya

Teorinya juga menjelaskan ketika semua orang menganggap cerita Noland adalah bualan atau kebohongan, hanya ada satu orang yang percaya yaitu Gol D Roger. Diyakini Roger terinpirasi dari cerita dongeng Noland untuk mengunjungi berbagai pulau-pulau tersebut. Dan awalnya, Roger memang  tidak berniat untuk jadi raja bajak laut sampai kemudian Big News Morgan yang memberikan julukan tersebut.

Meskipun secara sekilas kedua karakter One Piece ini tidak terhubung satu sama lain, namun Noland dan Roger bisa diibaratkan bagai dua sisi mata koin yang berbeda. Mereka berdua melakukan petualangan di laut untuk tujuan yang berbeda, tetapi keduanya sama-sama mengejar kebebasan dan petualangan. Dan dalam petualangan mereka masing-masing, baik Noland ataupun Roger, kemudian bertemu dengan berbagai teman baru, sekutu baru, dan sebagainya.

Yang kemudian membuat nasib Roger dan Noland berbeda adalah Roger secara umum ditasbihkan sebagai raja bajak laut setelah berhasil menuju Laugh Tale. Padahal, seperti yang disebutkan di atas, Noland kemungkinan sudah terlebih dahulu mencapai pulau tersebut meskipun tidak ada catatan resmi dari hal ini. Di sisi lain, stigma sosok Noland sebagai pembohong membuat tidak banyak orang yang percaya.

Eksekusi mati dari kedua karakter ini juga sangat mirip, di mana mereka tewas akibat eksekusi mati. Keduanya juga sama-sama mengaku bahwa mereka menemukan harta karun yang sangat luar biasa sebelum kematiannya. Sayangnya, ketika kemudian pengakuan dari Roger berhasil membuat seluruh dunia One Piece heboh maka pengakuan yang Noland lakukan justru dianggap sebagai bualan.

Eiichiro Oda terkenal sering menghadirkan petunjuk atau foreshado mengenai apa yang akan dia hadirkan di kemudian hari melalui alur cerita sebelumnya. Dan melalui kesamaan antara Roger dan Noland, kemungkinan akan ada petunjuk yang jelas mengenai teka-teki harta karun One Piece. Kemungkinan, One Piece sendiri merupakan sebuah harta karun yang tidak biasa sehingga Noland sulit untuk menjelaskananya dan diangga sebagai pembohong.

Exit mobile version