Home MOVIE MOVIE FEATURES Mengapa Monster Sandworm Penting di Film Dune?

Mengapa Monster Sandworm Penting di Film Dune?

Trailer film Dune telah dirilis beberapa waktu lalu. Trailernya memberikan gambaran kepada penonton tentang penampilan Timothee Chalamet sebagai Paul Atreides. Para penggemar film bergenre sci-fi pastinya semakin penasaran dengan film Dune ini. Namun diantara kalian, pasti ada yang penasaran dengan monster besar yang kita lihat di akhir trailer Dune. Monster besar tersebut terlihat seperti cacing, dan siap untuk memburu Paul yang berada di depannya.

Nah novel Dune yang dipublish tahun 1965 memberikan jawaban tentang siapa monster raksasa tersebut. Di awal kisah Dune, Paul dan keluarganya pindah ke Arrakis, sebuah planet gurun yang merupakan satu-satunya sumber rempah-rempah di alam semesta. Rempah-rempah tersebut tentunya menjadi komoditas penting di dunia Dune. Lingkungan di planet Arrakis pun sangat keras, dan tak kenal ampun. Tidak banyak yang bisa hidup disana selain bangsa Fremen dan monster cacing mengerikan yang biasa disebut Sandworm.

Sandworm adalah makhluk raksasa yang hidup di bawah permukaan gurun dan meneror bangsa Fremen. Disebutkan bahwa Sandworm dapat tumbuh hingga ukuran 450 meter, yang berarti ukuran tersebut jauh lebih besar 14 kali lipat dibanding paus biru. Dari segi penampilan, Sandworm memiliki bentuk yang kurang lebih mirip dengan cacing tanah. Kulit mereka kasar dan bersisik, yang memungkinkan kulit tersebut menjadi pelindung terhadap pasir dan serangan Sandworm lainnya.

Saking ganasnya Sandworm, hanya sedikit orang yang berhasil melihat monster tersebut hidup-hidup dan menceritakan bagaimana wujudnya ke orang lain. Sandworm hidup secara teritorial (memiliki wilayah masing-masing) dan mereka akan siap melawan manusia dan Sandworm lainnya jika wilayah teritorialnya terganggu. Sandworm akan merasakan getaran di pasir jika ada ancaman yang mendekat. Bangsa Fremen biasanya tahu cara untuk menghadapi Sandworm, tetapi orang luar (selain bangsa Fremen) jarang dapat bertahan melawannya.

Sandworm lebih dari sekedar monster yang akan menakuti penduduk Arrakis, mereka juga memainkan peran penting dalam hal ekonomi dan budaya dari film Dune. Seperti yang kita ketahui bahwa Arrakis memiliki banyak sekali rempah-rempah bernama Melange. Rempah tersebut dapat meningkatkan umur dan kesadaran manusia. Rempah-rempahnya dapat membuat orang ketagihan, sehingga rempah-rempah tersebut menjadi buruan manusia. Oleh karena itu, sandworm menjaga keseimbangan dari rempah-rempah tersebut, karena jika mereka tidak ada, maka rempah-rempah tersebut akan mudah diambil dan akan punah.

Sandworm adalah salah satu aspek di Dune yang paling menakutkan, karena ukurannya yang besar, membuat kehadirannya sangat mengintimidasi. Melihat fakta bahwa Paul adalah orang luar, Sandworm tentunya akan menjadi ancaman yang serius, karena seperti yang disebutkan diatas bahwa hanya bangsa Fremen yang bisa menangani monster tersebut. Namun, dengan kekuatan dan kemampuan Paul yang terus ditingkatkan, dia mungkin memiliki peluang untuk melawan makhluk tersebut

Exit mobile version