Film Expendables 4 baru saja merilis trailer perdana dan mengungkap penampilan dari deretan bintang yang teribat di dalamnya. Selain kembali melibatkan aktor veteran seperti Jason Statham dan Sylvester Stallone, film keempat dari waralaba aksi klasik ini juga akan dimeriahkan oleh sejumlah pemeran baru. Salah satunya adalah bintang The Raid Iko Uwais yang tampaknya akan mempunyai porsi cukup besar di filmnya nanti. Sebelum melihat aksi memukau dari aktor kebanggaan tanah air ini, mari kita bahas lebih mendalam seperti apa peran karakter Iko Uwais di film Expendables 4 nanti.

Lead Villain Expendables 4

Tidak lama setelah filmnya resmi diproduksi pada tahun 2021 lalu, langsung terungkap bahwa Iko Uwais mendapatkan peran lead villain alias penjahat utama di Expendables 4. Sambil berusaha untuk tidak membocorkan identitas karakternya, Iko juga sempat mengonfirmasi keterlibatan dirinya di film keempat Expendables bersama para bintang Hollywood yang ternyata cukup baik kepadanya. Menurutnya keterlibatan di Expendables 4 sendiri merupakan sebuah keajaiban, apalagi dia mendapatkan peran yang selama ini diharapkan oleh aktor sekelas Jean-Claude Van Damme dan Hulk Hogan.

peran iko uwais expendables 4

Setelah sempat membuat penggemar penasaran, pada akhir tahun 2021 film Expendables 4 akhirnya mau memberikan sedikit deskripsi peran Iko Uwais via Deadline. Di mana Iko akan berperan sebagai seorang mantan perwira militer yang memutuskan untuk menjadi seorang pedagang senjata internasional. Selaku kriminal kelas kakap, karakter Iko selalu terlihat dikawal oleh pasukan pribadinya. Alih-alih puas dengan deskripsi tersebut ternyata banyak penggemar yang malah makin penasaran. Sekarang dengan dirilisnya trailer Expendables 4, akhirnya terungkap siapa karakter Iko yang sebenarnya.

Pemimpin Teroris Global

Selain memperlihatkan adegan brutal antara Lee Christmas (Statham) dan mantan kekasihnya Gina (Megan Fox), trailer baru Expendables 4 juga akhirnya menyinggung seberapa besar peran Iko Uwais di filmnya. Di filmnya nanti dia ternyata akan memimpin organisasi teroris global yang ingin memicu Perang Dunia III. Cara yang dipakainya terbilang cukup mengerikan, di mana dia sengaja membawa sejumlah rudal nuklir menggunakan kapal kargo yang kemungkinan akan disebar kepada negara-negara yang siap berperang. Itulah mengapa tim mercenary Expendables harus turun tangan.

peran iko uwais expendables 4

Selaras dengan deskripsi sebelumnya, artinya karakter Iko Uwais ini ingin berusaha menjadi penyuplai senjata utama khususnya yang berjenis nuklir saat Perang Dunia III terjadi. Yang lebih menariknya lagi ternyata nama karakter yang Iko perankan sangat Indonesia sekali, yaitu Suarto. Entah dari mana inspirasi nama tersebut, yang jelas cukup aman untuk kita simpulkan bahwa lead villain sekaligus pemimpin teroris global di Expendables 4 nanti berasal dari Indonesia. Di mana Suarto dari Iko ini bukanlah penjahat biasa, karena dia punya armada besar dan ternyata mahir dalam seni bela diri.

Saingan Lee Christmas

Selain kemampuan bertempur sebagai mantan perwira militer yang berpengalaman, peran Suarto dari Iko Uwais di Expendables 4 juga akan digambarkan sebagai seorang petarung jarak dekat yang sangat hebat. Hal ini bisa kita lihat di akhir trailer Expendables 4 ketika dia bertarung satu lawan satu dengan karakter Jason Statham’ Lee Christmas. Dengan peran lead villain, tampaknya Iko memang dipersiapkan untuk menjadi saingan Lee dari Statham. Faktanya film keempat Expendables ini digadang-gadang akan menjadi lebih berfokus pada karakter Lee daripada Barney Ross yang diperankan Sylvester Stallone.

peran iko uwais expendables 4

Itu artinya menjadikan karakter Suarto dari Iko sebagai lead villain di Expendables 4 sangatlah masuk akal, karena Lee sendiri akan menjadi protagonis utama di filmnya. Sayangnya hal ini justru merupakan kabar buruk bagi Lee, karena Suarto tampaknya bukanlah lawan yang mudah dikalahkan. Pada cuplikan trailernya, Lee terlihat mundur dan tumbang berkali-kali saat berhadapan dengan Suarto. Di sisi lain, walaupun sama-sama babak belur dan penuh luka, tetapi Suarto masih sempat mengejek Lee dalam pertarungannya. “Apa hanya itu yang kamu punya?” ejek Iko Uwais sebagai Suarto.

Sekian pembahasan tentang karakter Iko Uwais di film Expendables 4 mendatang. Selain apa yang sudah dijelaskan di atas, keterlibatan Iko di filmnya ini secara tidak langsung telah menandai kemunculan penjahat Asia sebagai lead villain di waralaba Expendables. Terlepas dari latar belakangnya, bukan tidak mungkin sosok Suarto dari Iko ini akan jauh lebih mengancam dari para villain yang pernah dihadapi oleh tim mercenary Expendables sebelumnya. Saat film Expendables 4 tayang perdana tanggal 22 September nanti, kita lihat saja siapa yang akan menang, pasukan Suarto atau tim mercenary Lee Christmas.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.