Sebagai sebuah seri dengan jumlah chapter dan episode yang sangat banyak, serta berbagai arc yang menarik, membuat Naruto selalu penuh dengan berbagai kejutan. Rekan baru, musuh baru, shinobi lain harus mati, tujuan yang berubah, dan Naruto yang harus mencari cara untuk keluar dari situasi sulit, menjadi hal yang sering kali muncul dalam cerita.

Beberapa momen juga sangat berpengaruh besar terhadap keberlangsungan dan kelanjutan cerita di seriesnya. Mungkin jika momen tersebut tidak terjadi, maka kita tidak akan bertemu momen yang lain yang juga tidak kalah luar biasa, seperti awal baru bagi Sasuke dan perkembangan dari Naruto. Berikut adalah berbagai momen yang mengubah keseluruhan cerita.

Mencuri Gulungan Jutsu

Naruto tidak begitu saja menjadi seorang shinobi yang kuat dan bertalenta. Perjalanan Naruto sangatlah panjang, dan itu belum ditambah dengan beban mental yang dia rasakan akibat penolakan masyarakat Konoha. Petualangan Naruto sebagai seorang shinobi Konoha dimulai ketika dia mencuri gulungan dari segel rahasia. Ternyata gulungan tersebut berisi teknik untuk menghasilkan bayangan atau yang biasa disebut sebagai jutsu Kagebunshin.

Jika saja pada waktu itu Naruto tidak mencuri gulungan tersebut, mungkin Naruto tidak akan pernah mempelajari teknik kloning yang ternyata dibutuhkan untuk bisa melewati ujian Genin. Dan jika Naruto kemudian gagal dalam ujian Genin Konoha tersebut, Naruto akan melewatkan kesempatan untuk bisa bersama Sasuke dan Sakura.

Kemunculan Orochimaru

Kemunculan Orochimaru memang memiliki pengaruh yang sangat besar bukan hanya bagi cerita di series Naruto, tapi bagi keseluruhan franchisenya. Sosok Orochimaru pertama kali diperkenalkan saat ujian Chuunin dilaksanakan. Pada saat itu, Orochi menyamar sebagai salah satu peserta ujian di hutan kematian dan disanalah Naruto, Sakura, dan Sasuke pertama kali bertemu dengan Orochimaru.

Tujuannya pada saat itu hanya satu, menculik (dan membujuk) Sasuke untuk mau bergabung dengannya dan menjadi bahan percobaan yang dia lakukan. Pada saat itu, Orochimaru muncul dalam sosok yang menyeramkan dan menjadi karakter yang misterius. Dia kemudian meninggalkan sebuah segel kutukan kepada Sasuke setelah Orochimaru menggigitnya di leher. Itulah awal mula Sasuke berjalan menuju jalan kegelapan.

Sasuke Pergi Meninggalkan Konoha

Setelah mendapatkan segel kutukan dari Orochimaru dan melihat perkembangan Naruto yang sangat pesat dalam waktu singkat, Sasuke kemudian memutuskan bahwa keluar dari Konoha dan memulai jalan baru merupakan sesuatu yang terbaik baginya. Pada saat itu, dia juga berpendapat bahwa dengan keluar dari Konoha dia akan menemukan jalan agar kekuatannya semakin meningkat dan dia bisa membalaskan dendamnya kepada Itachi.

Perginya Sasuke dari desa Konoha tidak diragukan lagi sudah merubah arah dari cerita seriesnya. Tujuan utama Naruto bukan lagi menjadi seorang Hokage Konoha yang kuat, melainkan mampu membawa kembali temannya tersebut. Dan mulai dari titik itu, cerita di seri Naruto juga berubah dimana tema untuk membawa kembali Sasuke pulang menjadi poin utama sampai akhir serinya.

Bertemu Dengan Jiraiya

Naruto memang memiliki berbagai guru yang mengajarinya berbagai teknik ninja di sepanjang awal seriesnya.  Namun, hal itu berubah ketika Naruto bertemu dengan salah satu dari tiga legenda Sannin Konoha yaitu Jiraiya. Jiraiya merupakan sosok guru dan “orang tua” yang paling berpengaruh dalam hidup Naruto. Tanpa Jiraiya, mungkin Naruto tidak akan sekuat sekarang.

Karena pertemuannya dengan Jiraiya, Naruto mampu mempelajari teknik Rasengan, dan juga menjalin kerja sama dengan para katak di gunung Myoboku dan mengajarinya Sage Mode. Hal tersebut juga memenuhi ramalan yang diungkapkan kepada Jiraiya oleh Great Toad Sage. Sudah jadi tugas Jiraiya untuk membimbing Naruto ke jalan yang seharusnya, dan Jiraiya melakukannya dengan baik.

Teknik Penggunaan Kagebunshin

Untuk menjadi seorang shinobi yang luar biasa, seseorang harus mau mengorbankan waktunya untuk berlatih dan mengasah kemampuan serta tekniknya. Naruto menghabiskan banyak waktunya untuk bisa berlari ke atas pohon dengan chakra, dan menyempurnakan Rasengan. Awalnya Naruto juga merasa kesulitan untuk bisa mengakses kekuatan Rasengan, sampai kemudian Kakashi memberikan petunjuk yang akan membuat Naruto lebih cepat menguasai teknik Rasengan.

Dengan menciptakan banyak sekali kloning dan membuat mereka juga ikut berlatih Rasengan, Naruto bisa dengan cepat mendapatkan pengetahuan dari masing-masing kloning dan pengalaman yang mereka alami selama latihan berlangsung.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.