Peran superhero saat ini memang sangat menjanjikan, apalagi setelah kemunculan MCU dan DCU, yang membuat film superhero semakin digemari. Ada banyak aktor dan aktris besar yang pada akhirnya mencoba tampil di film superhero, dan mayoritas dari mereka pada akhirnya sukses besar dengan bayaran yang melimpah. Tetapi nih Geeks, ternyata ada beberapa aktor dan aktris Hollywood yang kariernya terpuruk setelah memerankan superhero. Siapa saja aktor dan aktris yang terpuruk setelah memerankan superhero? Simak berikut ini Geeks!
7Chris O’Donnell

Mungkin Geeks cukup asing dengan nama aktor satu ini, tetapi sebenarnya Chris O’Donnell pernah membintangi banyak film besar. Aktor kelahiran 1970 ini memulai kariernya sebagai model dan bintang iklan sebelum mendapatkan perhatian dalam dunia perfilman melalui perannya dalam Men Don’t Leave (1990). O’Donnell semakin dikenal setelah membintangi film Scent of a Woman (1992) bersama Al Pacino, di mana ia mendapatkan pujian atas aktingnya sebagai siswa muda yang menemani seorang veteran.
Sepanjang tahun 1990-an, ia menjadi salah satu aktor muda yang paling dicari, dengan membintangi berbagai film populer seperti The Three Musketeers (1993), Circle of Friends (1995), dan The Chamber (1996). Namun semuanya berubah setelah dia membintangi film Batman & Robin (1997), yang juga digadang-gadang sebagai film superhero terburuk sepanjang masa. Dalam film tersebut, Donnell mendapatkan tugas untuk memerankan Robin
Setelah kegagalan Batman & Robin, O’Donnell mengurangi aktivitasnya di dunia perfilman, memilih untuk lebih fokus pada kehidupan pribadinya dan peran-peran di televisi. Ia sebenarnya sempat muncul dalam beberapa film seperti Vertical Limit (2000) dan Kinsey (2004), tetapi tidak lagi menjadi bintang utama dalam proyek-proyek tersebut. Donnell sekarang justru lebih sering tampil di series-series berskala kecil.