Manhwa bertema isekai terus menarik perhatian pembaca dengan kisah petualangan penuh aksi di dunia fantasi yang menakjubkan. Dengan berbagai alur cerita yang menarik, mulai dari perjalanan membangun kekuatan hingga strategi bertahan hidup, isekai menghadirkan pengalaman membaca yang imersif. Seperti dalam artikel berikut ini yang merupakan 10 manhwa isekai terbaik yang patut untuk disimak, baca selengkapnya ya, Geeks!
10The Greatest Estate Developer
Kim Suho, seorang pria biasa, tiba-tiba menemukan dirinya terlempar ke dalam dunia novel favoritnya. Namun, nasib buruk menghampirinya saat ia menjadi Llyod Frontera, seorang putra bangsawan pemabuk yang telah merusak reputasi keluarganya. Tidak hanya itu, Llyod dipastikan akan menghadapi kematian tragis demi membangkitkan sang protagonis utama, Javier Asrahan. Menolak takdir buruknya, Kim Suho bertekad untuk mengubah jalan ceritanya dengan kecerdasan dan pengetahuan dunia modern.
Menggunakan keterampilannya dalam bidang teknik sipil, ia mulai membangun infrastruktur dan memperbaiki tanah milik keluarganya. Berkat inovasi-inovasi yang ia terapkan, tanah Frontera berangsur-angsur makmur. Di sisi lain, hubungannya dengan Javier pun berkembang, membentuk sebuah pertemanan yang kuat. Tantangan demi tantangan terus datang, namun Kim Suho menghadapi semuanya dengan kecerdikan, menjadikan The Greatest Estate Developer salah satu manhwa isekai paling menarik.
Tak hanya menyajikan cerita yang seru, manhwa ini juga memberikan elemen humor yang segar. Ilustrasi yang mendetail turut memperkuat suasana dunia fantasi yang kaya akan budaya dan teknologi. Dengan karakter yang berkembang secara signifikan, manhwa ini menjadi salah satu favorit pembaca isekai.