Beberapa film Hollywood ternyata diproduksi dengan naskah atau skrip yang belum selesai atau bahkan tanpa menggunakan skrip naskah. Dalam membuat sebuah proyek film naskah atau skrip menjadi salah satu elemen penting sebelum proses produksi dimulai. Meskipun begitu, menariknya adalah terdapat proyek film yang diproduksi tanpa skrip yang sempurna atau bahkan tanpa skrip sama sekali. Apa saja?
10Boyhood

Film tanpa skrip naskah yang pertama adalah Boyhood garapan sutradara Richard Linklater yang rilis pada tahun 2016. Sosok Linklater sendiri diketahui selalu berusaha untuk menghadirkan sesuatu yang berbeda. Dia mencoba untuk menghadirkan berbagai proyek film dengan berbagai genre, mencoba berbagai teknik baru, dan pada akhirnya dia menjadi sutradara yang cukup dikenal. Salah satu mahakarya dari Linklater sendiri adalah Boyhood.
Menurut informasi yang ada film Boyhood sendiri diproduksi selama kurang lebih 12 tahun yang mana hal ini melampaui pencapaian Linklater sebelumnya. Film ini menghadirkan sepemuhnya cerita tentang pertumbuhan seorang anak menjadi remaja. Sosok anak tesebut bernama Ellar Coltrane di mana setiap setahun sekali Linklater melakukan proses shooting bersama Coltrane selama 12 tahun tanpa skrip sama sekali.
Linklater diketahui membiarkan sang aktor untuk bertindak senatural mungkin dengan berbagai kompleksitas remaja yang sedang tumbuh. Kita juga melihat bagaimana para aktor melakukan aktivitas sehari-hari, di mana mereka tinggal, dan sebagainya. Hasilnya adalah sebuah film yang fantastis dan menyentuh di mana Boyhood berhasil menghadirkan pemasukan sekitar sepuluh kali dari budget produksi filmnya.
Ikuti Greenscene di versi Aplikasi Google Berita untuk tampilan tanpa iklan, KLIK DISINI.