Marvel telah lama menjadi bagian dari industri perfilman, tetapi sebelum Marvel Cinematic Universe (MCU) terbentuk, ada banyak proyek film superhero mereka yang direncanakan namun akhirnya gagal diproduksi. Film apa saja? Nah Geeks, berikut ini adalah 10 film Marvel yang dibatalkan sebelum era MCU!

10Spider-Man versi James Cameron

Pada awal tahun 1990-an, James Cameron sempat mengembangkan proyek film Spider-Man yang berbeda dari versi yang akhirnya dibuat oleh Sam Raimi. Cameron memiliki visi yang unik terhadap karakter ini dan ingin menampilkan cerita yang lebih gelap dan realistis, dan kabarnya akan dibintangi oleh Leonardo DiCaprio. Naskah awalnya melibatkan karakter Peter Parker sebagai seorang mahasiswa yang mendapatkan kekuatan laba-laba, sementara musuh utamanya adalah Doctor Octopus. Cameron bahkan mengembangkan beberapa konsep baru, seperti kemampuan Peter Parker untuk memproduksi jaring secara biologis, yang kemudian diadaptasi ke dalam film Spider-Man (2002).

Seiring berjalannya waktu, proyek ini mengalami berbagai kendala yang membuatnya semakin sulit untuk direalisasikan. Salah satu alasan utama kegagalan proyek ini adalah konflik hak cipta antara Marvel dan beberapa studio film yang memiliki lisensi atas karakter Spider-Man. Cameron juga menambahkan elemen-elemen kontroversial, seperti adegan di mana Peter Parker menggunakan tarian ala laba-laba untuk menarik perhatian Mary Jane, yang dianggap terlalu aneh untuk film superhero.

Pada akhirnya, film ini tidak pernah dibuat, dan hak adaptasi Spider-Man jatuh ke tangan Sony Pictures, yang kemudian bekerja sama dengan sutradara Sam Raimi untuk mengembangkan versi yang lebih sesuai dengan ekspektasi penonton. Meskipun proyek Cameron tidak pernah terwujud, banyak elemen dari naskahnya yang tetap menginspirasi film-film Spider-Man selanjutnya.

Kembali