Dalam cerita One Piece selain manusia ternyata hewan juga merupakan pengguna atau pemakan buah iblis dan ada beberapa hewan yang merupakan pengguna buah iblis. Salah satu sumber kekuatan dahsyat dalam cerita One Piece adalah buah iblis. Umumnya para pengguna buah iblis adalah manusia seperti Luffy, Blackbeard, dan sebagaunya. Namun, disadari atau tidak bahwa ada juga hewan yang merupakan pengguna buah iblis. Siapa saja?
6Buzz

Selain Noko, hewan non canon dalam daftar ini adalah Buzz yang muncul dalam cerita di film One Piece 3D: Straw Hat Chase. Buzz merupakan seekor anjing yang sangat setia kepada tuannya di mana tuannya sendiri merupakan seorang kapten dari sebuah kru bajak laut. Ketika kelompok tersebut memutuskan untuk bubar Buzz sendiri tetap mengikuti kemana pun Schneider pergi. Bahkan, saat Schneider mengusirnya Buzz memutuskan untuk tetap bersamanya.
Sayangnya, Schneider justru memanfaatkan kesetiaan dari Buzz untuk melakukan hal jahat di mana dia behasil mengelabui Buzz untuk mencuri topi jerami milik Monkey D Luffy. Buzz pun terbukti cerdas di mana dia berhasil untul menelusuri jejak dari Thousand Sunny dan mencuri topi jerami milik Luffy tanpa diketahui siapapun. Untungnya Usopp diperlihatkan bangun ditengah malam dan melihat apa yang Buzz lakukan.
Buzz sendiri memiliki kekuatan buah iblis Tori Tori no Mi, model: Eagle yabg mana hal ini membuatnya bisa terbang dan berubah wujud dengan mudah. Kekuatan tersebut sempat berhasil beberapa kali membuat Luffy hampir kalah namun, Luffy seniri berhasil untuk mengalahkan Buzz. Sayangnya, selain kemampuannya untuk bisa terbang Buzz tidak diperlihatkan memiliki kemampuan bertarung yang mumpuni.