Dunia film sci-fi tidak hanya didominasi oleh Hollywood. Banyak karya luar biasa dari berbagai negara yang menghadirkan cerita unik dan konsep yang segar. Berikut ini adalah daftar film sci-fi yang memperlihatkan betapa kaya imajinasi sinema non-Hollywood dalam genre sini.

9Alienoid (2024) – Korea Selatan

Ketika kelompok alien kriminal melarikan diri dari penjara galaksi, mereka tidak sengaja tiba di bumi dan membawa ancaman besar bagi umat manusia. Cerita dalam Alienoid melibatkan dua periode waktu yang berbeda, yaitu era Dinasti Goryeo di masa lalu dan era modern yang penuh dengan teknologi futuristik. Dalam plotnya, manusia dari masa lalu dan masa kini harus bekerja sama menghadapi ancaman yang datang dari luar angkasa.

Di masa modern, seorang penjaga alien menggunakan teknologi canggih untuk melacak para tahanan alien yang kabur. Sementara itu, di masa lalu, seorang pendekar dari Dinasti Goryeo menemukan artefak alien yang berpotensi mengubah sejarah. Ketika dua periode waktu ini saling berhubungan melalui perangkat alien yang dapat membuka dimensi waktu, kekacauan besar pun terjadi.

Film ini menawarkan perpaduan elemen sci-fi futuristik dengan tradisi sejarah, menciptakan narasi yang kompleks dan penuh aksi. Dengan visual yang memukau dan alur cerita yang melibatkan dimensi waktu, Alienoid memberikan pengalaman unik yang sulit dilupakan.