Para penggemar Marvel harus bersabar sedikit lebih lama untuk menyaksikan trailer perdana dari serial Daredevil: Born Again. Serial terbaru dari Marvel Cinematic Universe (MCU) yang melanjutkan kisah sukses dari versi Netflix ini dijadwalkan tayang perdana di Disney+ pada 4 Maret mendatang. Namun, perilisan trailer resmi Daredevil: Born Again terpaksa ditunda akibat kebakaran hebat yang melanda Los Angeles baru-baru ini.

Kebakaran yang melanda berbagai wilayah di sekitar L.A. telah mengganggu banyak aspek kehidupan, termasuk industri hiburan. Sejumlah acara premier dibatalkan, produksi film dan serial dihentikan sementara, dan jadwal perilisan trailer pun ikut terdampak. Salah satunya adalah trailer Daredevil: Born Again.

Ketika seorang penggemar Marvel bertanya kepada Vincent D’Onofrio, pemeran Wilson Fisk/Kingpin dalam serial ini, mengenai status trailer tersebut di media sosial, D’Onofrio mengonfirmasi bahwa penundaan memang terjadi. “Ditunda karena kebakaran di L.A.,” tulisnya. “Tapi akan segera hadir.”

Penundaan ini tentu mengecewakan para penggemar yang sangat menantikan cuplikan perdana dari serial ini. Apalagi, ada rasa penasaran yang besar terhadap nada dan atmosfer yang akan dihadirkan. Serial Daredevil di Netflix dikenal dengan gaya yang lebih gelap dan matang dibandingkan kebanyakan proyek MCU lainnya. Maka dari itu, banyak yang bertanya-tanya apakah Born Again akan tetap mempertahankan elemen tersebut.

Charlie Cox, yang kembali memerankan Matt Murdock/Daredevil, memastikan bahwa tim produksi sangat memahami pentingnya menjaga identitas serial ini. Bahkan, ia menyebut bahwa Born Again akan menghadirkan nuansa yang lebih kelam dibanding pendahulunya. “Kami ingin menjaga daya tarik utama serial ini yang memang lebih gelap dan menyeramkan dibandingkan kebanyakan tayangan superhero lainnya,” ungkap Cox dalam wawancaranya dengan Entertainment Weekly. “Jika elemen itu hilang, identitas acara ini juga bisa hilang. Saya rasa Born Again bahkan lebih gelap dibandingkan banyak hal yang kami lakukan sebelumnya.”

Meski belum ada kepastian kapan trailer ini akan dirilis, Vincent D’Onofrio dan tim Daredevil meyakinkan bahwa para penggemar tidak perlu menunggu terlalu lama. Sambil menunggu, para Geeks bisa mulai menghitung mundur menuju penayangan Daredevil: Born Again di Disney+ pada 4 Maret nanti. Apakah serial ini akan memenuhi ekspektasi penggemar setianya? Kita tunggu saja!