Beberapa episode dalam series anime diketahui menghadirkan cerita yang luar biasa sehingga menghadirkan rating tertinggi di situs IMDB. Salah satu hal yang membuat sebuah series anime populer dan banyak mendapatkan fans adalah karena alur ceritanya. Ketika sebuah anime berhasil menghadirkan cerita yang menarik dan sensasional biasanya para fans akan sangat menyukainya. Di sisi lain, episode yang menghadirkan cerita tersebut juga akan menghadirkan rating tertinggi. Berikut adalah beberapa diantaranya.
10Thunderclap dan Thunderclap Part 2 – 9.6/10
Episode anime dengan rating tertinggi di situs rating film IMDB yang pertama adalah Thunderclap dan Thunderclap Part 2. Ini merupakan dua episode yang muncul dalam series anime Jujutsu Kaisen karya dari Gege Akutami. Thunderclap sendiri merupakan episode ke 40 dari series animenya sedangkan Thunderclap Part 2 merupakan episode lanjutannya alias episode 41 yang sama-sama rilis pada 2023.
Kedua episode tersebut merupakan bagian dari arc baru dan merupakan arc yang sangat populer dalam cerita Jujutsu Kaisen yaitu Shibuya Incident. Dalam episode Thunderclap sendiri diperlihatkan bagaimana Sukuna terbangun di dalam tubuh Yuji Itadori. Salah satu monster kutukan level tinggi, Jogo, sempat memberikan saran mengenai apa yang harus Sukuna lakukan selanjutnya.
Namun, Sukuna sendiri menolak sarah dari Jogo dan justru dia memperlihatkan level kekuatannya sebagai Raja Kutukan di hadapan Jogo. Sementara itu, Megumi dan Toji saling bertarung satu sama lain tanpa mengetahui identitas mereka masing-masing. Dalam episode selanjutnya diperlihatkan bagaimana Megumi kalah dan terluka parah akibat pertarungannya melawan Toji. Meskipun begitu, dia kemudian mendapatkan serangan dadakan dari Shigemo. Megumi pun memutuskan untuk pergi sambil memulihkan diri.